Rammstein: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 41:
===Formasi===
Rammstein didirikan oleh gitaris Richard Z. Kruspe. Pada tahun 1989, dia melarikan diri ke Berlin Barat dan memulai sebuah band, Orgasm Death Gimmicks. Pada saat itu, ia sangat dipengaruhi oleh musik Amerika, terutama Kiss. Setelah Tembok Berlin Runtuh, dia pindah kembali ke Schwerin tempat dimana Till Lindemann bekerja sebagai penenun keranjang dan bermain drum untuk band First Arsch (sering disebut "Apex Ass"). Pada saat itu, Richard tinggal dengan Oliver Riedel, dari band Inchtabokatables, dan Christoph "Doom" Schneider (dari Die Firma). Richard menyadari bahwa musik yang dia ciptakan sebelumnya tidak sesuai dengan yang dia inginkan. Dia menciptakan sesuatu dengan menggabungkan suara mesin dan suara distorsi gitar. Akhirnya ketiga orang itu mulai bekerja sama pada sebuah proyek baru. Richard menemui kesulitan untuk menulis lirik dan musik secara bersamaan. Dia mengajak Till untuk bergabung sebagai vokalis karena sering mendengar dia bernyanyi sambil bekerja.
 
=== Awal tahun (Era Pra-Herzeleid - 1994) ===
 
Sebuah kontes diadakan di Berlin untuk band-band amatir pada tahun 1994, pemenangnya akan mendapatkan kesempatan untuk merekam empat lagu cd demo di studio profesional. Kruspe, Schneider, Riedel, dan Lindemann mengikuti dan memenangkan kontes tersebut, hal itulah yang menarik perhatian Paul Landers, dan ingin ikut bergabung dalam proyek mereka. Untuk menciptakan suara-suara mesin, Rammstein kemudian berusaha untuk merekrut Christian "Flake" Lorenz, yang bermain dengan Paul Landers sebelumnya di Feeling B. Pada awalnya, Lorenz ragu-ragu, tapi akhirnya sepakat untuk bergabung dengan band.
 
=== Herzeleid (1995 - 1997) ===
 
Rammstein mulai merekam album pertama mereka Herzeleid pada bulan Maret 1995 dengan produser Jacob Hellner. <ref>{{cite web
| url = http://www.rammstein.com/_Voelkerball/Band/Timeline/T1995/
| title = Rammstein :: Band :: Timeline
| accessdate = 2008-06-21
| publisher = Rammstein.com}}</ref> Mereka merilis single pertama mereka Du riechst so gut pada 17 Agustus dan kemudian merilis album pada 24 September 1995. Kemudian pada tahun yang sama, mereka melakukan tur bersama dengan Clawfinger di Warsawa dan Praha. Rammstein mengadakan konser tunggal ke seluruh Jerman dari 2 Desember sampai 22 Desember yang terdiri dari 17 pertunjukan yang membantu mereka meningkatkan popularitas band ini. Mereka kemudian melakukan beberapa tur sepanjang awal tahun 1996, mereka merilis single kedua berjudul Seemann pada 8 Januari 1996.
 
Pada tanggal 27 Maret, Rammstein tampil di MTV's ''Hanging Out'' di London; penampilan pertama mereka di Inggris. Pemicu utama popularitas Rammstein di luar Jerman datang ketika direktur musik Trent Reznor memilih dua lagu, yaitu 'Heirate Mich' dan 'Rammstein', sebagai salah satu soundtrack film terbaru David Lynch, ''Lost Highway''. Soundtrack film ini mulai dirilis di Amerika Serikat pada musim gugur 1996 dan kemudian di Eropa pada April 1997.
 
Rammstein kemudian konser ke seluruh Jerman, Austria dan Swiss dari September hingga Oktober 1996, mengadakan sebuah konser ulang tahun pada 27 September yang disebut '100 tahun Rammstein '. Para tamu konser tersebut diantaranya Moby, Bobo dan The Berlin Session Orchestra, sutradara Berlin Gert Hof bertanggung jawab atas semua tatacahaya panggung.
 
{{Link FA|de}}