Chimamanda Ngozi Adichie: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan |
|||
Baris 63:
Cerita pendek Adichie yang berjudul, "My Mother, the Crazy African" menjelaskan mengenai masalah yang muncul ketika menghadapi dua budaya yang sama sekali berbeda. Budaya Nigeria tradisional dan sangat jelas dengan peran gender, sementara itu di Amerika Serikat, lebih banyak terdapat kebebasan antara gender, dan lebih banyak kebebasan untuk kaum mudanya. Ralindu, protagonis dalam kisah ini memiliki tantangan karena dia tumbuh besar di Filadelfia sementara orang tuanya tumbuh besar di Nigeria, Adichie memaparkan banyak mengenai peran gender dan tradisi, dan apa saja masalah yang muncul karena perbedaan ini.
Pada tahun 2015, Adichie menjadi kurator untuk acara PEN World Voices Festival. Pada wawancaranya di tahun 2014, Adichie menyatakan pendapatnya mengenai feminisme dan menulis bahwa dia berpikir dirinya adalah seorang pendongeng, dan tidak merasa keberatan jika ada yang beroikir bahwa dia adalah seorang penulis feminis. Dia mengatakan bahwa dia melihat dunia dengan cara yang sangat feminis, sedangkan pandangan dunia merupakan bagian penting dari karyanya.
Pada Maret 2017, Americanah terpilih sebagai pemenang dalam program "One Book, One New York" sebagai bagian dari program inisiatif dari masyarakat yang mempromosikan agar warga kota membaca buku yang sama. Pada April 2017, Adichie dinyatakan terpilih masuk ke kelas 237 di American Academy of Arts and Sciences yang merupakan penghargaan tertinggi untuk kalangan intelektual di Amerika Serikat. Dia masuk ke dalam 228 anggota baru yang diangkat pada tanggal 7 Oktober 2017.
Buku terbarunya, Dear Ijeawele, or A Feminist Manifesto in Fifteen Suggestions, diterbitkan pada Maret 2017. Kisahnya terinspirasi dari surat yang ditulis Adichie kepada temannya yang menanyakan sarannya bagaimana mendidik putrinya sebagai feminis. Pada tahun 2020, Adichie menerbitkan Zikora, cerita pendek mengenai seksisme dan ibu tunggal. Pada November 2020, Half od a Yellow Sun dipilih masyarakat dan mejadi buku yang memenangkan Women's Prize for Fiction dalam sejarahnya selama 25 tahun.
Pada Mei 2021, Adichie akan menerbitkan memoir berdasarkan kisah ayahnya yang baru saja berpulang. Judulnya "Notes on Grief".
== Kuliah dan Ceramah ==
|