Cycadophyta: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Rescuing 2 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.8 |
Kembangraps (bicara | kontrib) Tidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 6:
| range_map_caption = Distribusi global anggota Cycadophyta
}}
'''Cycadophyta''' adalah salah satu [[divisi]] dari kelompok [[tumbuhan berbiji terbuka]].
Tumbuhan ini merupakan tumbuhan berbiji yang primitif, dengan tinggalan fosil berbentuk tidak banyak berubah dan usianya dapat ditarik sampai masa [[Devon (periode)|Devon]]. Sebaran tumbuhan ini di dunia terbatas di daerah [[tropis]] dan [[subtropis]].
Akarnya serabut dan membentuk bintil-bintil yang berisi [[Sianobakteri|sianobakteria]] dalam koloni bentuk benang dari marga ''[[Anabaena]].'' Simbiosis ini bersifat mutualisme karena sianobakteria ini dapat mengikat [[nitrogen]] bebas dari udara menjadi nitrat yang bermanfaat bagi tumbuhan. Batang pada umumnya tebal dengan empulur yang berpati. Permukaan luar batang dicirikan dengan pola bekas tempelan entalnya yang sudah terlepas. Kadang-kadang batangnya tidak muncul dari permukaan atau hanya sedikit muncul, membentuk tampilan membulat yang disebut ''caudex''. Daunnya tersusun dalam roset mengeliling puncak batang; entalnya menyirip atau menyirip berbagi, meskipun ada beberapa perkecualian. Organ reproduksi tersusun dalam struktur yang disebut runjung (''cone''), yang secara botani disebut strobilus (jamak: strobili). Strobilus jantan dan betina terdapat di ujung batang pada pohon yang berbeda (semua anggota divisi ini berumah dua, ''dioecious'').<ref>[http://gurumuda.com/bse/tumbuhan-berbiji-terbuka-gymnospermae#more-4345 Tumbuhan berbiji terbuka Gymnospermae] {{Webarchive|url=https://web.archive.org/web/20110210202405/http://gurumuda.com/bse/tumbuhan-berbiji-terbuka-gymnospermae#more-4345 |date=2011-02-10 }} Gurumuda.com. Diakses pada 24 Maret 2011</ref>
Tumbuhan yang termasuk dalam divisi Cycadophyta sepintas menyerupai [[palem]] maupun [[Cyatheales|paku pohon]], sehingga awam maupun pelaku dunia hortikultura kadang-kadang terkecoh.
Di [[Indonesia]] kita kenal [[pakis haji]] (''Cycas rumphii'') yang biasa ditanam di pekarangan rumah. Sikas jepang (''Cycas revoluta''), dan kerabat dekatnya yang mirip, sikas taitung (''C. taitungensis''), bersama-sama dengan sejumlah jenis marga ''Zamia'', ''Encephalartos'', dan ''Dioon'', biasa menjadi tanaman hias taman maupun pot yang mahal harganya.
== Referensi ==
{{reflist}}
|