Kumparan (situs web): Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Tag: Menghilangkan referensi VisualEditor |
Joe Handaya (bicara | kontrib) Tidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 95:
=== Rekor MURI Makan Ikan Terbanyak (2018) ===
kumparan pecahkan rekor MURI atas terselenggaranya Festival Makan Ikan bersama 12.000 Santri di Pondok Pesantren Nurul Jadid, Probolinggo, Jawa Timur, yang saat itu dihadiri Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Acara festival makan ikan terbanyak se-Indonesia ini diadakan di empat pondok pesantren di Jawa Timur dengan melibatkan lebih dari 25.000 santri.
== Inovasi ==
=== 1001 Startup Media Online ===
Program ini merupakan upaya kumparan untuk mendorong berkembangnya media lokal di 34 provinsi di Indonesia. Program yang dijalankan sejak 2017 ini menyediakan pendanaan, pembinaan, dan jejaring untuk perusahaan media lokal agar bisa menciptakan konten yang mumpuni.
=== kumparanDerma ===
Fitur urun dana yang diluncurkan kumparan pada 2019 ini bertujuan agar pembaca bisa ikut bergerak memberikan bantuan untuk orang-orang membutuhkan yang profilnya diangkat oleh kumparan.
=== Go-News ===
Kumparan berkolaborasi dengan Gojek dengan meluncurkan fitur Go-News pada 2019. Fitur yang ada di aplikasi Gojek tersebut menyajikan sejumlah berita terkini mengenai yang terjadi di Indonesia dan dunia.
=== Pusat Informasi Corona ===
Laman ini merupakan inisiatif kumparan yang diluncurkan pada April 2020 untuk menyediakan pusat informasi berisi panduan dalam menghadapi wabah corona. Informasi penting mengenai hotline corona, daftar rumah sakit rujukan, berbagai peraturan pemerintah terkait corona, hingga panduan doa untuk terhindar dari corona tersedia di laman ini.
=== kumparan+ ===
kumparan+ merupakan bagian dari kumparan yang menyajikan content marketplace untuk para kreator konten. Platform bebas dari iklan ini merupakan konten multimedia eksklusif yang dibuat oleh para pakar dan kreator terbaik—dari penulis pemenang penghargaan hingga para menteri—yang mudah diakses di perangkat apa pun. Terdapat tips finansial dan karier, analisis kredibel, rekomendasi hiburan, ulasan gaya hidup, sampai cerita fiksi di dalamnya.
=== Vaksinesia ===
Sebagai platform media digital terdepan dengan pembaca di seluruh Indonesia, kumparan berpotensi menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat dalam menyampaikan informasi tentang vaksin. Untuk itu, kumparan meluncurkan fitur yang memberikan informasi seputar berita vaksin terbaru, pertanyaan seputar vaksin COVID-19 antara lain Sinovac, Pfizer, dan AstraZeneca.
== Investor ==
Berbagai inovasi yang dilakukan kumparan sejak didirikan mengundang perhatian dari berbagai investor. Pada 2017, Grup Djarum masuk menyuntikkan modal ke kumparan melalui Global Digital International (GDI), lembaga pendanaan milik GDP Venture. Pada 2018, Gojek melalui perusahaan investasinya, Go-Ventures, menanamkan modal ke kumparan.
== Referensi ==
|