Konten dihapus Konten ditambahkan
Raja Nine to Five (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Dani1603 (bicara | kontrib)
Baris 147:
Pada awal siaran, tvOne dahulu bernama '''Lativi'''. Lativi sendiri mendapat izin siaran nasional No. 799/MP/PM/1999 dari [[Departemen Penerangan]] pada 25 Oktober [[1999]],<ref>[https://forum.detik.com/showpost.php?p=34930280&postcount=4300 LIMA TEVE SWASTA BARU, BEREBUT IKLAN DAN KAVLING DI UDARA]</ref><ref name="LativiCP">{{Cite web |url=http://www.lativi.com/v2/Profile.aspx |title=Company Profile |access-date=2006-10-22 |archive-date=2006-10-22 |archive-url=https://web.archive.org/web/20061022213710/http://www.lativi.com/v2/Profile.aspx |dead-url=no }}</ref> dan sebelumnya menjadi salah satu pemenang dari seleksi pendirian televisi yang diumumkan Deppen pada 12 Oktober 1999 (bersama 4 stasiun lain yaitu [[Trans7|DVN TV]], [[MetroTV]], [[Trans TV]] dan [[Global TV]]). Stasiun televisi ini dimiliki oleh [[ALatief Corporation]] (perusahaan yang dimiliki oleh [[Abdul Latief (pengusaha)|Abdul Latief]]), dan awalnya bernama '''Pasaraya TV''' (PRTV, dengan nama perusahaan '''PT Pasaraya Media Karya''') ketika mendapatkan izin dari pemerintah. Sebetulnya, PT Pasaraya Media Karya sudah didirikan sejak 15 Oktober 1991, dan awalnya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penerbitan [[majalah]] bernama ''Pasaraya Belanja'' (untuk promosi [[Pasaraya]] milik Latief), tetapi kemudian menjadi badan usaha dari stasiun televisi baru ini.<ref>[https://books.google.co.id/books?id=err-K_zuGUAC&q=pasaraya+mediakarya&dq=pasaraya+mediakarya&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwiV4cP4hYrvAhWqIbcAHdb4A1oQ6AEwCXoECAgQAg Data penerbitan pers nasional tahun 1998]</ref><ref>[https://res.cloudinary.com/pt-visi-media-asia-tbk/image/upload/enstaticviva/prospektusviva.pdf Prospektus VIVA 2011]</ref> PRTV awalnya diharapkan oleh Latief menjadi media bagi perusahaan [[retail]]nya, Pasaraya Group.<ref>[https://books.google.co.id/books?hl=id&id=d4cNAQAAMAAJ&dq=PT+Pasaraya+mediakarya&focus=searchwithinvolume&q=pasaraya Demokrasi dan globalisasi: meretas jalan menuju kejatidirian]</ref>
 
Pada awal tahun [[2001]], Lativi memulai siaran percobaannya dan membangun [[stasiun relai televisi]] di [[Daerah Khusus Ibukota Jakarta|DKI Jakarta]]. Beberapa bulan sebelum siaran percobaannya, PRTV mengubah namanya menjadi Lativi yang diambil dari nama pendirinya, Abdul Latief ('''La'''(tief)'''tivi'''), dan nama perusahaannya menjadi '''PT Lativi Media Karya'''. Siaran Lativipercobaannya diluncurkan pada awal tahun [[2001]] di [[Daerah Khusus Ibukota Jakarta|DKI Jakarta]], dan resmi diluncurkan pada 30 Juli 2002,. danSiaran Lativi awalnya dapat dinikmati di tujuh kota, yaitu [[Jakarta]], [[Bandung]], [[Semarang]], [[Solo]], [[Yogyakarta]], [[Surabaya]], dan [[Medan]].<ref name=LativiCP/> Untuk menyukseskan stasiun televisi baru ini, Latief sebelumnya sudah merekrut bekas orang-orang yang pernah terlibat dalam dunia penyiaran seperti [[Chrys Kelana]] dan [[Desi Anwar]] dari [[RCTI]].<ref>[https://books.google.co.id/books?id=r6nXDwAAQBAJ&pg=PA39&dq=PT+Pasaraya+mediakarya&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwjXqJXu57LuAhWaqksFHR1bBfMQ6AEwAXoECAkQAg#v=onepage&q=PT%20Pasaraya%20mediakarya&f=false Membuka Kejadian Menonjol Media Massa Indonesia Sejak Era Reformasi Sampai 2000]</ref>
 
Awalnya, Lativi tidak dimaksudkan sebagai stasiun televisi yang cenderung pada kelas bawah dan menyiarkan program-program agak keras (lebih bersifat umum layaknya stasiun televisi lain) seperti menayangkan sinetron,<ref>[https://books.google.co.id/books?id=aM9kAAAAMAAJ&q=lativi+2002&dq=lativi+2002&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwiJ1YqvhYrvAhVRT30KHaXhD24Q6AEwAnoECAEQAg Pertemuan dalam pipa: cerita dari Riau]</ref> film Barat atau film Mandarin,<ref>[https://swa.co.id/swa/listed-articles/seni-menggelindingkan-tv-baru Seni Menggelindingkan TV Baru]</ref> dan bahkan sempat mencoba dengan tayangan edukatif dokumenter ber[[bahasa Inggris]].<ref>[https://books.google.co.id/books?id=SnVFS9VUCYUC&pg=PA34&dq=lativi+saluran+penuh+nilai+dan+makna&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwjep9C7_InvAhWY73MBHYN3A_kQ6AEwAnoECAMQAg#v=onepage&q=lativi%20saluran%20penuh%20nilai%20dan%20makna&f=false Matinya rating televisi]</ref> Lativi juga sempat menggandeng [[Nickelodeon]] untuk menyiarkan acara kartun darinya seperti ''[[Dora The Explorer]]'', ''[[SpongeBob SquarePants]]'', dan ''[[Blue's Clues]]'' (kemudian pindah ke [[GTV (Indonesia)|Global TV]]) pada tahun 2004.<ref>[https://majalah.tempo.co/read/televisi/119079/terbang-dengan-dora-dan-spongebob Terbang dengan Dora dan Spongebob]</ref> Di bulan [[Ramadan]], Lativi juga dikenal dengan acara ''Pildacil'' (Pemilihan Da'i Cilik) yang cukup populer dan ditayangkan beberapa kali.<ref>[https://books.google.co.id/books?id=2LzqDQAAQBAJ&pg=PA49&dq=Pildacil+LATIVI&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwjG99qWgorvAhXVZCsKHWCsB88Q6AEwCHoECAkQAg#v=onepage&q=Pildacil%20LATIVI&f=false Mainstreaming Islam in Indonesia: Television, Identity, and the Middle Class]</ref> Lativi juga menyiarkan Liga Italia [[Serie A]] pada tahun 2004 hingga 2005.