Suillus luteus: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Memperbaiki artikel |
Tidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 40:
[[Berkas:Edible_fungi_in_bucket_2013_G2.jpg|kiri|jmpl|215x215px|Jamur slippery jack dikumpulkan di Ukraina]]
''Suillus luteus'' adalah jamur yang dapat dimakan ([[jamur pangan]]), tetapi lendirnya harus dihilangkan.<ref>{{Cite book|last=Phillips|first=Roger|year=2010|title=Mushrooms and Other Fungi of North America|location=Buffalo, NY|publisher=Firefly Books|isbn=978-1-55407-651-2|page=288}}</ref> <ref name="Miller 2006">{{Cite book|last=Miller Jr.|first=Orson K.|last2=Miller|first2=Hope H.|year=2006|title=North American Mushrooms: A Field Guide to Edible and Inedible Fungi|location=Guilford, CN|publisher=[[FalconGuide]]|isbn=978-0-7627-3109-1|pages=364|author-link=Orson K. Miller Jr.}}</ref> Meskipun beberapa penulis menganggapnya sebagai salah satu jamur dengan kualitas rendah dan umumnya lebih rendah daripada spesies lain seperti ''[[Boletus pinophilus]]'', spesies ini dianggap sebagai makanan lezat dalam budaya Slavia (dikenal sebagai ''maslyata'' dalam bahasa Rusia atau ''maślaki'' dalam bahasa Polandia yang berasal dari kata yang berarti "mentega"). Sampai tahun 1940-an, jamur ini sangat dihormati di [[Calabria]], bahkan melebihi ''[[Boletus edulis|bolete edulis.]]'' Jamur yang sesuai dengan ''Suillus luteus'' diekspor dari Chili ke Italia dan sejak tahun 1970-an diekspor ke Amerika Serikat. Mulai tahun 2002, para pemanen di Chili dibayar rata-rata [[Dolar Amerika Serikat|US$]] 0,5 per kilogram untuk jamur ini. Di [[Burundi]], jamur ''Suillus luteus'' dijual kepada orang Eropa sebagai ''cepes'' di [[Bujumbura]], tetapi umumnya tidak dimakan oleh Orang [[Barundi|Burundi]]. Berdasarkan sampel yang dikumpulkan dari Chili, bolete mengandung 20% [[Protein makanan|protein]], 57% [[karbohidrat]], 6% [[lemak]], dan 6% [[Abu (analisis kimia)|abu]]. Perkebunan Pinus radiata di Australia tenggara telah menjadi tempat wisata karena orang-orang berduyun-duyun ke sana di musim gugur untuk memetik slippery jack dan safron milk-caps (''[[Lactarius deliciosus]]'').<ref>{{Cite web|title=Mushroom Picking {{!}} Things to See & Do {{!}} Visitor Information {{!}} Oberon Australia|url=https://www.oberonaustralia.com.au/visitor-information/things-to-see-do/mushroom-picking/|website=www.oberonaustralia.com.au|language=en-au|access-date=2022-01-19}}</ref> Jamur ini tidak tahan lama setelah dipetik juga tidak cocok untuk dikeringkan karena kandungan airnya terlalu tinggi. Jamur ini juga cocok untuk digoreng atau dimasak dalam semur dan sup. Teknik memasak [[:en:Purée|Puréeing]]<nowiki/>untuk jamur tidak dianjurkan, namun ''"We once made the mistake of running it through a blender to make a soup. The result was a substance recommending itself for use when hanging wallpaper."''<ref>{{Cite book|last=Michael Kuo|date=2007|url=http://archive.org/details/100ediblemushroo00kuom|title=100 edible mushrooms|publisher=The University of Michigan Press|isbn=978-0-472-03126-9|others=Internet Archive}}</ref> ''S. luteus'' dan ''spesies Suillus'' lainnya dapat menyebabkan [[Alergi|reaksi alergi]] pada beberapa orang atau [[Dispepsia|masalah pencernaan]] yang muncul akibat mengonsumsi kulit berlendirnya. Jamur lebih baik dimasak sebelum dimakan dan beberapa penulis merekomendasikan untuk membuang kutikula dan tabungnya sebelum dimasak. Bubuk ''S. luteus'' yang murah terkadang ditambahkan ke dalam bubuk sup jamur ''B. edulis'' yang lebih mahal, suatu praktik penipuan yang sulit dideteksi dengan mikroskop karena jaringannya tidak lagi utuh. Pemalsuan ini dapat diuji secara kimia dengan menguji peningkatan kadar gula alkohol arabitol dan manitol. Praktiknya juga dapat ditentukan dengan metode berbasis DNA yang cukup sensitif untuk mendeteksi penambahan 1-2% ''S. luteus'' ke dalam bubuk ''B. edulis.''
== Lihat Juga ==
* [[:en:List_of_North_American_boletes|List of North American boletes]]
== Referensi ==
Baris 45 ⟶ 49:
[[Kategori:Jamur]]
[[Kategori:Makanan]]
<references />
== Tautan Eksternal ==
* ''[http://www.mykoweb.com/boletes/species/Suillus_luteus.html Suillus luteus]'' di MykoWeb
|