Champion Pacific Indonesia: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 42:
Mulai tahun 1988, saham Owens-Ilnois diakuisisi langsung oleh Kalbe Farma sehingga statusnya menjadi [[penanaman modal dalam negeri]], dan pada tahun 1990 Kalbe sudah memiliki 100% saham PT Igar Jaya.<Ref name=Igar/> PT Igar Jaya kemudian melepas sahamnya di [[Bursa Efek Jakarta]] pada 5 November 1990. Sejumlah 3,5 juta sahamnya ditawarkan ke publik dengan harga Rp 5.100/lembar. Kode sahamnya adalah '''IGAR''' yang masih dipertahankan hingga kini.<Ref name=bri>[https://britama.com/index.php/2012/11/sejarah-dan-profil-singkat-igar/ Sejarah dan Profil Singkat IGAR (Champion Pacific Indonesia Tbk)]</ref> Diperkirakan, Igar menguasai sekitar 95% bisnis ampul, vial dan lainnya dalam negeri,<Ref>[https://books.google.co.id/books?id=apCFBIjUBSoC&q=IgarJaya&dq=IgarJaya&hl=id&newbks=1&newbks_redir=0&sa=X&ved=2ahUKEwjRjvSv3t_3AhUEIbcAHduHCos4ChDoAXoECAQQAg Emiten pasar modal Indonesia]</ref> ditambah ekspor ke 25 negara. Asetnya pada 1990 sebesar Rp 37 miliar dengan keuntungan Rp 1,632 miliar.<Ref name=win>[https://books.google.co.id/books?id=1H4VAQAAIAAJ&q=IgarJaya&dq=IgarJaya&hl=id&newbks=1&newbks_redir=0&sa=X&ved=2ahUKEwiZ5b_b39_3AhUKSWwGHZ9HBGs4HhDoAXoECAgQAg Winarto & Wang's Indonesia Stock Market Handbook]</ref>
Pada 19 Januari 1995, PT Igar Jaya meneken perjanjian dengan [[Schott AG|Schott Glaswerke Beteiligungs-und Export GmbH]], [[Jerman]] untuk membentuk perusahaan patungan dengan kepemilikan 51% Schott dan 49% Igar, dengan opsi penjualan 2% sahamnya ke Schott. Seluruh bisnis produksi botol, ampul dan lainnya dari kaca direncanakan akan dilepas ke perusahaan patungan ini.<ReF name=modi/> Tidak lama kemudian, di tahun 1997, Igar melepas seluruh sahamnya di perusahaan patungan mereka yang diberi nama PT Schott Igar Glass, mengakhiri bisnis produksi alat-alat medis dan kesehatan dari gelas yang dijalaninya sejak awal.<ReF>[https://books.google.co.id/books?newbks=1&newbks_redir=0&hl=id&id=hFkWAQAAMAAJ&dq=PT+Avesta+Continental+Pack&focus=searchwithinvolume&q=avesta JSX Watch]</ref>
===PT Kageo dan PT Avesta===
|