Putera Sampoerna: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Dani1603 (bicara | kontrib)
Dani1603 (bicara | kontrib)
Baris 42:
Tahun 2005 merupakan masa penting dalam perjalanan bisnis Putera Sampoerna dan keluarganya, di mana Putera memutuskan untuk menjual seluruh saham keluarga Sampoerna di [[HM Sampoerna|PT HM Sampoerna Tbk]] (40%) ke [[Philip Morris International]]. Pengumuman akuisisi itu tidak hanya mengejutkan pihak internal tetapi juga eksternal perusahaan; di mana keputusan untuk menjual bisnis keluarga yang telah dirintis sejak 1913 dinilai berbagai kalangan merupakan langkah bisnis Putera Sampoerna yang sangat berisiko tinggi, mengingat selama ini [[HM Sampoerna|PT HM Sampoerna Tbk]] merupakan sumber utama pendapatan dari keluarga Sampoerna bahkan pada saat dijual kinerja perusahaan sangatlah baik. Kinerja [[HM Sampoerna|PT HM Sampoerna Tbk]] kala itu (2004) berhasil memperoleh pendapatan bersih Rp 15 triliun dengan nilai produksi 41,2 miliar batang dan menduduki posisi pertama perusahaan rokok yang menguasai pasar, yakni menguasai 19,4% pangsa pasar rokok di Indonesia.
 
===Usaha pasca-penjualan HM Sampoerna===
Hingga saat ini alasan Putera Sampoerna untuk melakukan penjualan tersebut kurang diketahui dengan jelas. Setelah penjualan [[HM Sampoerna|PT HM Sampoerna Tbk]], Putera dan keluarga mendirikan [[Sampoerna Strategic Group]] sebagai kendaraan investasi baru. Sampoerna Strategic bergerak di bidang telekomunikasi ([[Sampoerna Telekomunikasi Indonesia#Ceria|Ceria]]), perkebunan sawit ([[Sampoerna Agro]]), perkayuan ([[Samko Timber]]) dan keuangan mikro ([[UKM]] Sahabat). Sampoerna Strategic dinakhodai oleh [[Michael Sampoerna]], anak bungsu Putera.