MTV Indonesia: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 48:
Pada 15 Oktober 2014, [[Viacom (perusahaan)|Viacom Media Networks Asia]] menggandeng FORTE, anak usaha Karsa Group untuk menghidupkan kembali lagi MTV Indonesia. Dengna FORTE sebagai mitra eksklusifnya, MTV Indonesia kembali bersiaran di [[CTV Banten|CTV Network]] ([[CTV Banten]], BCTV Bandung dan TV9 Banjarmasin) pada 1 November 2014. Viacom dikabarkan akan memperluas jangkauan penontonnya di Indonesia menjadi sekitar 12 juta penonton lewat empat rekan stasiun televisi lokal di empat kota besar yakni [[Jakarta]], [[Bandung]], [[Surabaya]] dan [[Banjarmasin]]. Slogan MTV Indonesia yang selama ini melekat dengan istilah ''Gue Banget!'' pada era ANteve dan Global TV pun turut diganti menjadi ''1000% Anak Muda''.
 
Melalui CTV Network, MTV Indonesia siaran selama 4 jam setiap harinya, yakni pukul 16:00-18:00 WIB dan 22:00-00:00 WIB, dengan mengedepankan acara-acara yang komposisinya sama dengan MTV Asia seperti ''Chart Attack'', ''[[MTV Hits (acara televisi)|MTV Hits]]'', ''K-Wave'' (K-pop), ''Japan Hits'' (J-Pop), ''The Ride'', ''Punk’d'', ''Disaster Date'', dan ''[[Pimp My Ride]]''. Saat itu mayoritas [[program musik]] MTV Indonesia masih menayangkan [[musik]] dari [[Amerika Serikat]], tetapi rencananya di waktu mendatang acara-acara produksi lokal akan turut mengisi slot di MTV Indonesia. Proses pencarian ''video jockey'' (VJ) baru untuk membawakan beragam acara di MTV Indonesia juga sudah dilakukan di lima kota besar.
 
[[Rajawali Televisi|RTV]] menyiarkan MTV Indonesia dari tanggal 7 April 2015 sampai 10 April 2015 dengan jam tayang pukul 12:00 hingga 13:00 WIB dan 23:00 hingga 00:00 WIB. Empat hari kemudian RTV kemudian menghentikan tayangan MTV Indonesia hanya beberapa hari sejak MTV Indonesia disiarkan perdana di [[sistem televisi berjaringan di Indonesia|jaringan televisi]] tersebut dengan alasan "kendala teknis".
 
Pada tanggal 12 November 2015 tepatnya sejak sekitar pukul 00:00 WIB, MTV Indonesia secara resmi setop beroperasi karena MTV Asia Tenggara telah memutuskan hubungan kerja dengan FORTE sudah tamat.
 
== Radio dan majalah ==