== Rute Angkutan Antarkota Antarprovinsi (AKAP) Sumatra ==
Berikut merupakan trayek lintasan bus antarkota antarprovinsi (AKAP) yang mempunyai titik tujuan akhir menuju kota-kota di pulau [[Sumatra]]. Armada yang digunakan untuk trayek ini adalah bus dengan kelas non-ekonomi seperti kelas eksekutif, Royal Eksekutif, dan sebagian kelas eksekutif Non AC. Bus-bus ini tidak masuk ke shelter keberangkatan bus di Terminal Leuwi Panjang, melainkan diberangkatkan dari garasi bus (pool) atau lapak agen penjualan tiket yang tersebar dari ruas pinggir jalan di Jalan Soekarno-Hatta (akses jalan menuju Terminal Leuwi Panjang, Jalan Soekarno-Hatta), sampai akses masuk Tol Pasir Koja. Penumpang yang ingin bepergian ke area sepanjang trayek bus, harus membeli tiket terlebih dahulu dari agen-agen perjalanan dari perusahaanoperator otobus (PO)bus yang tersedia. Bus diberangkatkan melalui ruas jalan [[Jalan Tol Purbaleunyi|Tol Purbaleunyi]] dan [[Jalan Tol Cikampek–Purwakarta–Padalarang|Tol Cipularang]], kemudian menaikkan penumpang dari lapak agen-agen penjualan bus yang tersedia sepanjang jalur [[Cikampek, Karawang|Cikampek]]-[[Daerah Khusus Ibukota Jakarta|Jakarta]]-[[Pulo Merak, Cilegon|Merak]]. Bus kemudian menyeberangi lautan[[Selat Sunda]] yang membatasi [[Jawa|Pulau Jawa]] dan [[Sumatra|Pulau SumateraSumatra]] melalui [[Pelabuhan Merak]] dan [[Pelabuhan Bakauheni]]. Berikut merupakan perusahaanoperator otomotif (PO)bus penyedia layanan transportasi antarkota antarprovinsi (AKAP) Lintas SumateraSumatra di area sekitar Terminal Leuwi Panjang.