Hanan Attaki: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Refimprove, kekurangan referensi
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 30:
 
== Kehidupan di Kairo ==
Hanan kuliah di [[Universitas Al-Azhar]] berkat beasiswa. Untuk mencukupi kebutuhan hidupnya selama kuliah, ia mencoba banyak bisnis, mulai dari ''catering'', berjualan bakso, hingga sebagai pengatur untuk pergi ke [[Hajar Aswad]] saat musim [[Haji]] tiba. Meskipun begitu, Hanan juga aktif dalam berbagai kegiatan. Ia bergabung dalam kelompok studi Al-Qur’an dan ilmu-ilmu Islam serta menjadi pemimpin redaksi dari buletin ''Salsabila''. Prestasi Hanan di bidang tilawah juga berlanjut di [[Mesir]]. Pada tahun 2005, Hanan sempat terpilih sebagai qori terbaik Fajar TV, Kairo serta mengisi acara tilawah di ''channel'' Fajar TV dan Iqro TV.<ref name=":0" />
 
Di [[Kairo]], Hanan Attaki menikah dengan [[Haneen Akira]] yang juga seorang [[pendakwah]]. Mereka bertemu dan menikah di saat sama-sama menempuh pendidikan di Universitas Al-Azhar. Dari pernikahannya dengan Haneen Akira, mereka dikaruniai tiga orang anak bernama Maryam, Aisyah dan Yahya.<ref>{{Cite book|url=http://worldcat.org/oclc/1051243765|title=Berguru kepada ustadz zaman now|last=Abyan, Abid Fadhil author.|first=|date=|publisher=|isbn=978-602-407-426-5|location=|pages=43|oclc=1051243765|url-status=live}}</ref>
 
== Pulang ke Indonesia ==
Setelah menyelesaikan kuliahnya di Mesir, Hanan kemudian tinggal di Indonesia tepatnya di [[Kota Bandung]] bersama istri dan anaknya. Di Bandung, ia bekerja sebagai pengajar Sekolah Qur`an Tafsir (STQ) Habiburrahman dan Jendela Hati serta menjadi direktur Rumah Qur`an Salman di [[Institut Teknologi Bandung]] (ITB). Kemudian, ia mendirikan gerakan [[Pemuda Hijrah]] pada bulan Maret 2015 sebagai media dakwahnya. Gerakan ini didirikan Hanan beserta teman-temannya dalam menggaet anak muda untuk belajar agama Islam.<ref name=":1" />
 
Pemuda Hijrah memiliki saluran (''channel'') di [[YouTube]] bernama ''Shift'' serta berbakaiberbagai akun [[media sosial]]. Media ini aktif mengadakan kegiatan seperti Ladies Day, Shift Ngabuburide, Teras Tahfidz, Voice of Youth, dan Shift Weekend. ''Tagline''-nya di akun Instagramnya, "Banyak main, banyak manfaat, banyak pahala, sedikit dosa."<ref name=":1" />
 
== Gaya ceramah ==