WebAnywhere: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Ariyanto (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Ariyanto (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Baris 8:
 
WebAnywhere merupakan sebuah aplikasi pembaca layar ''online'' yang menerjemahkan teks berbasis Web ke dalam suara dan membacakan konten pada halaman tersebut dengan keras. Hal ini dirancang untuk membantu pengguna tunanetra menelusuri situs Web tanpa memerlukan perangkat lunak apapun. WebAnywhere mungkin bukan pengganti ''desktop'' screen reader, tapi menawarkan keuntungan lain yaitu dapat bekerja dengan browser atau sistem operasi apapun dan tidak memerlukan instalasi. Artinya:
:# Tidak perlu perangkat lunak yang harus diinstal di mesin klien. Yang diperlukan hanyalah browser dan kemampuan untuk memainkan suara.
:# WebAnywhere bekerja dengan sistem operasi apapun, baik [[Windows]], [[Mac]] atau lainnya.
:# Tidak memerlukan izin khusus; komputer hanya harus dapat memutar suara.
:# WebAnywhere bekerja pada perangkat web yang diaktifkan termasuk semua ponsel yang mendukung akses web.
:# Dengan ukuran data 100Kb untuk ''homepage'', ia memiliki waktu memuat yang cepat (kurang dari 5 detik).
Oleh karena itu, konten web menjadi dapat diakses oleh tunanetra bahkan pada komputer publik (seperti di perpustakaan, pusat kebugaran atau warnet) di mana pengguna biasanya tidak memiliki izin untuk menginstal perangkat lunak baru.
Penggunaan WebAnywhere cukup mudah. Pengguna tunanetra cukup memakai ''headphone''-nya dan kemudian mengetik di URL WebAnywhere dengan menekan Ctrl-R dan mengklik kotak dialog 'Run'. Halaman akan memproses dan secara otomatis narasi dimulai. Suara elektronik memperkenalkan pendengar pada kegunaan WebAnywhere dan memberikan ikhtisar dari tombol pintas untuk digunakan. Terdapat pula video singkat dan deskripsi audio dari aplikasi web bagi yang belum tahu. Untuk pemula, butuh sedikit pengenalan ekstra untuk dapat menguasainya. Akan tetapi dengan beberapa bantuan awal, ''interface'' dan navigasi, hal ini akan dapat diatasi.