Wikipedia:Artikel Pilihan/14 2023: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HaEr48 (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Glorious Engine (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
 
Baris 1:
{{HU/Tepigambar|Boganda 1959 stamp.jpg|125|Potret Boganda pada perangko 1959|{{{selular|}}}}}
'''[[Barthélemy Boganda]]''' (1910–1959) adalah seorang politikus [[Nasionalisme|nasionalis]] ternama dari daerah yang sekarang merupakan [[Republik Afrika Tengah]]. Lahir dalam suatu keluarga petani dengan taraf hidup pas-pasan dan diadopsi oleh para [[misi (Kristen)|misionaris]] [[Gereja Katolik]], pada 1938 ia ditahbiskan sebagai [[imam]] Katolik Roma pertama dari [[Oubangui-Chari]]. Selama [[Perang Dunia II]], Boganda melayani dalam sejumlah karya misi dan setelahnya ia diyakinkan oleh Uskup [[Bangui]] agar memasuki dunia politik. Pada tahun 1946, ia menjadi orang Oubangui pertama yang terpilih dalam [[Majelis Nasional Prancis]], tempat ia memperjuangkan suatu [[platform politik]] yang menentang [[rasisme]] dan [[kolonialisme|rezim kolonial]]. Ia kemudian kembali ke Oubangui-Chari demi membentuk sebuah gerakan rakyat untuk menentang [[kekaisaran kolonial Prancis|kolonialisme Prancis]]. Gerakan tersebut menyebabkan didirikannya [[MESAN|Gerakan Evolusi Sosial Afrika Kulit Hitam]] (MESAN) pada tahun 1949, yang menjadi populer di kalangan masyarakat desa dan [[buruh|kelas pekerja]]. Pada tahun 1958, setelah [[Republik Keempat Prancis]] mulai mempertimbangkan untuk memberikan kemerdekaan kepada sebagian besar koloninya di Afrika, Boganda bertemu dengan [[Perdana Menteri Prancis|Perdana Menteri]] [[Charles de Gaulle]] untuk mendiskusikan syarat-syarat mengenai kemerdekaan Oubangui-Chari. De Gaulle menerima syarat-syarat yang diajukan Boganda, dan pada tanggal 1 Desember, Boganda mendeklarasikan pendirian Republik Afrika Tengah (RAT). Ia menjadi Perdana Menteri pertama wilayah otonom tersebut dan berniat untuk melayani sebagai [[Daftar Presiden Afrika Tengah|Presiden RAT independen]]. Ia meninggal dunia akibat suatu kecelakaan pesawat yang misterius pada tanggal 29 Maret 1959, dalam perjalanannya menuju Bangui. '''([[Barthélemy Boganda|Selengkapnya...]])'''
 
{{TFAfooter|Vincent van Gogh|Kleopatra|Pythagoras}}