Kebakaran Besar London: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
InternetArchiveBot (bicara | kontrib)
Rescuing 1 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.9.2
InternetArchiveBot (bicara | kontrib)
Rescuing 1 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.9.3
Baris 129:
{{cquote|"Di sini dengan izin dari surga, neraka pecah di kota Protestan... pembakaran yang paling mengerikan yang pernah melanda kota ini; yang dimulai dan dinyalakan oleh pengkhianatan dan kedengkian dari faksi Popish<ref>Popish merupakan histeria Anti-Katolik yang melanda Inggris, Wales dan Skotlandia antara tahun 1668 sampai 1681. (Heald, Henrietta. 1992. ''Chronicle of Britain. Jacques Legrand''. hal. 605)</ref>... kegilaan Popish yang menyalakan kengerian ini, belum padam..."}}
 
Selain dari empat tahun masa pemerintahan [[James II dari Inggris|Raja James II]] (1685-1689), tulisan diatas tetap berlaku sampai tahun 1830 dan kemudian dihapus setelah disahkannya [[Undang-Undang Emansipasi Katolik]].<ref>{{cite web | last = Wilde | first = Robert | title = The Great Fire of London – 1666 | publisher = [[About.com]] | url = http://europeanhistory.about.com/od/ukandireland/a/agreatfirelon_4.htm | accessdate = [[28 November]] [[2006]] | archive-date = 2005-09-18 | archive-url = https://web.archive.org/web/20050918104624/http://europeanhistory.about.com/od/ukandireland/a/agreatfirelon_4.htm | dead-url = yes }}</ref>
 
Sebelum Kebakaran Besar, bencana [[Wabah Besar London|Wabah Besar]] melanda London pada tahun 1665 dan diperkirakan telah merenggut nyawa sekitar 80.000 orang atau seperenam penduduk London pada waktu itu.<ref>Porter, 84.</ref> Wabah ini tidak muncul lagi di London setelah kebakaran.<ref name="Hanson">Hanson (2001), 249–50.</ref> Dikatakan bahwa api telah ikut menyelamatkan nyawa penduduk dalam jangka panjang dengan membakar perumahan tidak sehat yang penuh dengan kutu dan tikus yang mentransmisikan wabah tersebut. Ada beberapa perdebatan mengenai kebenaran teori ini. [[Museum London]] mengklaim bahwa ada hubungannya antara kebakaran dengan berakhirnya wabah.<ref>[http://www.channel4.com/history/microsites/H/history/fire/experts.html Ask the experts], [[Museum of London]], diakses 27 Oktober 2006.</ref> Sedangkan [[sejarawan]] [[Roy Porter]] menyatakan bahwa api sama sekali tidak menyentuh bagian terpenting yang paling berperan dalam merusak kesehatan di London, yaitu kawasan pinggiran kota yang kumuh.<ref>"Tempat-tempat yang menampung banyak sumber penyakit seperti Holborn, Shoreditch, Finsbury, Whitechapel dan Southwark tidak tersentuh oleh kebakaran" (Porter, 80).</ref> Penjelasan [[epidemiologi]] alternatif lainnya juga telah diajukan dan menyatakan bahwa [[wabah]] ini menghilang dari hampir setiap kota lainnya di [[Eropa]] pada waktu yang sama.<ref name="Hanson"/>