Mesin listrik: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k fix
Baris 16:
 
==== Motor arus searah ====
Motor arus searah merupakan [[motor listrik]] yang berkemampuan untuk mengubah sumber [[energi listrik]] [[arus searah]] menjadi [[energi mekanis]]. Pengubahan ini melalui proses transformasi energi. Energi mekanis yang dihasilkan tersimpan sebagai putaran. Cara kerja motor arus searah didasari oleh pemakaian [[medan magnet]]. Motor arus searah mempunyai dua jenis kumparan yaitu kumparan medan dan kumparan jangkar. Masing-masing saling berinteraksi untuk membentuk [[fluks magnetik]]. Fluks magnet yang melakukan pengaliran dengan arah yang dimulai dari kutub utara ke kutub selatan dihasilkan oleh kumparan medan. Sementara itu, kumparan jangkar menimbulkan fluks magnetik dengan arah pengaliran yang berbentuk melingkar. Motor arus searah digunakan pada berbagai pengendalian kerja dengan tingkat perubahan [[kecepatan]]<nowiki/>dan beban kerja yang berbeda-beda. Motor arus searah dikenal juga sebagai motor traksi arus searah ketika berkaitan dengan [[transportasi rel]].   [[Lokomotif]] atau [[kereta]] merupakan pengguna umum dari motor arus searah.<ref>{{Cite book|last=Haroen|first=Yanuarsyah|date=2017|title=Sistem Transportasi Elektrik|location=Bandung|publisher=ITB Press|isbn=978-602-7861-65-7|pages=67-68|url-status=live}}</ref>
 
== Mesin berdasarkan transformasi energi ==