The Spy Who Loved Me (novel): Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tag: halaman dengan galat kutipan
Baris 51:
==Perilisan dan penerimaan==
===Sejarah perilisan===
{{Rquote|right|... eksperimen itu jelas sangat kacau
|Ian Fleming|dalam surat kepada penyunting naskah{{sfn|Chancellor|2005|p=187}}}}
''The Spy Who Loved Me'' diterbitkan di Inggris pada tanggal 16 April 1962 dalam edisi [[sampul keras]] oleh penerbit Jonathan Cape. Buku tersebut terdiri dari 221 halaman dan dijual seharga 15 [[shilling]].<ref name="Times (1962)"/> Seniman [[Richard Chopping]] sekali lagi bertanggung jawab atas seni sampulnya, dan ia menaikkan tarifnya dari 200 guinea yang ia kenakan untuk ''[[Thunderball (novel)|Thunderball]]'', menjadi 250 [[Guinea (koin)|guinea]].{{sfn|Lycett|1996|p=390}} Seni sampul tersebut mencakup sebilah [[pisau komando]] yang dipinjam dari editor Fleming, Michael Howard di Jonathan Cape.{{sfn|Lycett|1996|pp=390–391}} ''The Spy Who Loved Me'' juga diterbitkan di Amerika Serikat oleh [[Viking Books]] pada tanggal 11 April 1962 dengan 211 halaman dan dijual seharga $3.95.<ref name="Time (1962)"/><ref>{{cite news|title=Books – Authors|newspaper=[[The New York Times]]|date=29 March 1962|page=30|url=https://www.nytimes.com/1962/03/29/archives/books-authors.html}} {{subscription}}</ref>
 
Respon terhadap novel tersebut begitu buruk sehingga Fleming menulis surat kepada Michael Howard di Jonathan Cape untuk menjelaskan mengapa ia menulis buku tersebut: "Saya semakin terkejut menemukan bahwa novel-novel cerita seru saya, yang ditujukan untuk khalayak dewasa, dibaca di sekolah-sekolah, dan bahwa para pemuda menjadikan James Bond sebagai pahlawan... Jadi, saya berpikir untuk menulis sebuah cerita peringatan tentang Bond, untuk memperjelas pemahaman terutama bagi para pembaca muda... Percobaan tersebut jelas berjalan sangat salah".{{sfn|Chancellor|2005|p=187}}
 
Selanjutnya, Fleming meminta agar tidak ada cetakan ulang atau versi [[sampul kertas]] dari buku tersebut.{{sfn|Lycett|1996|p=402}} Untuk pasar Britania sendiri, versi sampul kertas baru diterbitkan setelah Fleming meninggal dunia.{{sfn|Lycett|1996|p=446}} Karena adanya unsur seksual yang lebih menonjol dalam novel ini, buku tersebut dilarang di beberapa negara.{{sfn|Benson|1988|p=23}} Di Amerika Serikat, cerita ini juga diterbitkan dalam majalah ''[[Stag (majalah)|Stag]]'' dengan judul diubah menjadi ''Motel Nymph''.{{sfn|Simpson|2002|p=43}}
 
===Tinjauan===