Apple Inc.: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Membatalkan 1 suntingan by Chofite (bicara): -> rv Promosi situs JUDI SLOT (🕵️♂️) Tag: Pembatalan halaman dengan galat kutipan |
Tidak ada ringkasan suntingan Tag: halaman dengan galat kutipan |
||
Baris 117:
== Pra-pendirian ==
[[File:Apple II-IMG 7067c.jpg|thumb|left|Apple II]]
Sebelum membantu mendirikan Apple, [[Steve Wozniak]] adalah seorang ''[[Peretas|hacker]]'' elektronik. Pada tahun 1975, dia bekerja di [[Hewlett-Packard]] dan membantu temannya [[Steve Jobs]] mendisain ''video game'' untuk [[Atari]]. Pada saat itu, Wozniak telah membeli ''computer time'' pada bermacam jenis ''minicomputer'' yang di-''host'' oleh Call Computer, sebuah perusahaan ''timesharing''. Terminal komputer pada saat itu mayoritas berbasis kertas; ''thermal printer'' seperti [[Texas Instruments]] Silent 700 adalah terminal yang paling maju. Wozniak melihat sebuah artikel di majalah bernama [[Popular Electronics]] edisi 1975 yang berisikan bagaimana cara untuk membuat [[terminal komputer]] sendiri. Menggunakan alat-alat yang dapat dibeli di toko, Wozniak merancang dan membuat komputer bernama ''Computer Conversor'', sebuah ''video teletype'' yang bisa dipakai untuk mengakses minicomputer di Call Computers. Disainnya kemudian dibeli oleh Call Computers dan beberapa unit terjual.
Baris 140 ⟶ 141:
== Apple III dan Lisa ==
[[File:Apple-lisa-1.jpg|thumb|Apple Lisa]]
Memasuki dekade 1980, Apple menghadapi kompetisi dalam bisnis komputer pribadi. Salah satu penantang besar adalah [[IBM]], perusahaan ternama pertama di bidang komputer. Komputer IBM yang menggunakan sistem operasi [[DOS]] yang dilisensi kepada IBM oleh [[Microsoft]] meraih porsi yang besar dalam pangsa pasar komputer meja untuk perusahaan besar yang tergolong masih muda.
Baris 150 ⟶ 151:
== Macintosh ==
[[File:Macintosh, Google NY office computer museum.jpg|thumb|[[Macintosh|Macintosh 128K]]]]
Proyek Lisa dilepas dari kendali Steve Jobs saat masih separuh jadi. Steve Jobs kemudian mengalihkan perhatiannya kepada proyek Macintosh, yang pada awalnya dianggap sebagai sejenis Lisa yang lebih murah. [[Apple Macintosh]] diluncurkan pada tahun [[1984]] dengan iklan televisi berjudul [[1984 (iklan televisi)|1984]] yang didasarkan dari novel karya [[George Orwell]] yang juga diberi nama ''[[Nineteen Eighty-Four|1984]]'', dengan pernyataan, ''"On January 24, Apple Computer will introduce Macintosh. And you'll see why 1984 won't be like '1984'"'' — maksud dari kata-kata tersebut adalah Macintosh yang baru akan membebaskan komputer dan informasi dari kekangan perusahaan besar dan ''technocrats''. Apple juga membuahkan konsep [[pewarta Apple]] ''(Apple evangelist)'' yang dipelopori oleh karyawan Apple bernama [[Guy Kawasaki]].
Walaupun ada kekhawatiran mengenai kurangnya peranti lunak yang tersedia, layar hitam putih dan arkitekturnya yang terutup, merek Macintosh pada akhirnya menjadi produk yang berhasil bagi Apple bahkan sampai hari ini. Banyak yang merasa bahwa kesuksesan itu seharusnya jauh lebih besar dari kenyataannya. Ketika [[Bill Gates]] pendiri dan sekarang pemimpin [[Microsoft]] mengunjungi kantor besar Apple di [[Cupertino, California|Cupertino]], Steve Jobs menunjukkan sebuah prototipe dari antarmuka pengguna grafis untuk Macintosh. Pada tahun [[1985]] Microsoft meluncurkan [[Microsoft Windows|Windows]], antarmuka pengguna grafis buatan mereka sendiri untuk komputer IBM. Pada saat itu sistem komputer IBM sudah di-''[[reverse engineered]]'' dan banyak perusahaan juga membuat komputer yang kompatibel dengan IBM. Walaupun Apple memberi lisensi untuk beberapa produk lainnya mereka tidak pernah memberikan izin perusahaan lain untuk membuat komputer yang kompatibel dengan Macintosh sehingga Microsoft bisa mendominasi pangsa pasar yang ada. Pada saat itu Apple sadar bahwa mereka sudah terlambat untuk merebut kembali kekuasaan pasar yang pernah mereka miliki. Komputer Macintosh kompatibel yang dijual pada tahun 1990-an pun hanya meraih kesuksesan yang kecil. Walaupun Windows versi pertama sangat ketinggalan zaman dibanding Macintosh, peranti lunak tersebut dan komputer yang kompatibel dengan Windows bisa dibeli dengan harga yang jauh lebih murah dibanding sebuah Macintosh. Ditambah lagi perbaikan yang dilakukan Microsoft secara cepat mengejar ketinggalan mereka. Sekaligus juga karena keterbukaan yang dimiliki oleh komputer yang kompatibel dengan IBM menyebabkan lebih banyak peranti lunak tersedia untuk Windows dibanding Macintosh.
== Keadaan sekarang ==
[[File:Powerbook 100 pose.jpg|thumb|[[PowerBook|PowerBook 100]]]]
Setelah kegagalan [[Macintosh Portable]] pada tahun [[1989]] Apple mencoba memperkenalkan sebuah komputer portabel yang lebih populer [[PowerBook]] di awal dekade [[1990]]. Generasi pertama produk ini dirancang bersama [[Sony]] dan memberikan ''layout'' untuk komputer portabel yang masih dipakai sampai saat ini: engsel belakang untuk mendukung layar, keyboard yang diletakkan menjorok ke belakang dan ''[[trackball]]'' (yang kemudian menjadi ''[[trackpad]]'') diposisikan di depan keyboard tersebut. Namun merek PowerBook mengalami kegagalan setelah model PowerBook 5300 memiliki banyak masalah dalam kualitasnya seperti baterai yang gampang rusak, kerangka yang gampang keropos dan layar yang tidak bagus. Produk dari Apple yang dulu dan sekarang juga meliputi sistem operasi seperti [[ProDOS]], [[Mac OS]], [[Mac OS X]], and [[A/UX]], produk ''networking'' seperti [[AppleTalk]], dan program multimedia seperti [[QuickTime]] and seri peranti lunak Final Cut. Pada tahun [[1994]], Apple memperbarui produk [[Apple Macintosh|Macintosh]] mereka dengan mengenalkan seri [[Power Macintosh]], yang menggunakan prosesor [[PowerPC]] hasil kerjasama [[IBM]], [[Motorola]] dan Apple. Prosesor ini menggunakan arsitektur [[RISC]], yang jauh berbeda dengan seri Motorola [[68000|680X0]] sebelumnya. Sistem operasi milik Apple disesuaikan agar peranti lunak yang dikembangkan untuk prosesor yang lebih tua bisa berjalan dengan seri prosesor PowerPC.
[[File:Apple Newton MessagePad 100 with stylus.jpg|thumb|[[Apple Newton|Apple Newton MessagePad]]]]
Setelah permasalahan kepemimpinan di dalam Apple dengan ''CEO'' baru [[John Sculley]] di dekare [[1980]]-an, Steve Jobs keluar dari Apple dan mendirikan perusahaan [[NeXT]] Inc., yang pada akhirnya gagal, sekalipun memiliki awal yang baik. Dikemudian hari, Dalam usaha Apple untuk menyelamatkan perusahaannya, mereka membeli NeXT sekaligus dengan sistem operasi ''UNIX-based''-nya [[NeXTstep]] yang juga membawa kembali Steve Jobs ke dalam perusahaan yang didirikannya. Salah satu langkah pertama yang dia lakukan sebagai pemimpin sementara di Apple adalah mencetuskan ide untuk mengembangkan [[iMac]], produk yang akan menyelamatkan Apple dari kehancurannya sekaligus memberikan waktu bagi mereka untuk merampingkan sistem operasi yang sudah ada.
[[File:Various iPods.jpg|thumb|[[iPod]]]]
Produk yang dirilis Apple setelah itu adalah [[Apple Airport]] yang menggunakan teknologi ''[[Wireless LAN]]'' untuk menyambungkan sebuah komputer ke Internet tanpa menggunakan kabel. Mereka juga mengeluarkan [[iBook]] dan [[PowerMac G4]].
Baris 171 ⟶ 172:
Pada tahun [[2001]], Apple memperkenalkan [[Mac OS X]], sebuah sistem operasi yang didasarkan dari NeXTstep yang menggabungkan stabilitas, kehandalan dan keamanan yang dimiliki [[UNIX]] dengan kemudahan dalam menggunakan Macintosh ke dalam sebuah peranti lunak yang bisa dipakai baik bagi mereka yang bergerak di bidang profesional maupun perseorangan. Mac OS X juga memiliki sebuah program bernama ''Classic Environment'' yang bisa menjalankan peranti lunak yang dirancang untuk sistem operasi 9.1-9.2.2 yang lama. Apple juga memberikan pilihan bagi pengembang peranti lunak yang lama untuk menggunakan teknologi [[Carbon (komputer)|Carbon]] agar program mereka bisa diadaptasi secara langsung ke dalam Mac OS X. Dengan cara ini, sebuah program bisa memanfaatkan semua fitur baru yang tersedia dalam Mac OS X.
[[File:IPhone First Generation.jpg|thumb|[[iPhone]]]]
Pada Januari 2007, Apple memasuki pasar [[telepon genggam]] dengan memperkenalkan [[iPhone]], yang dirilis pada tanggal [[29 Juni]] [[2007]] di AS. Pada saat yang sama, nama perusahaan juga akan dipangkas dengan menanggalkan kata "Computer" untuk mewakili diversifikasi produk perusahaan tersebut.
Baris 187 ⟶ 189:
{{See also|Garis waktu model Macintosh|Daftar model Macintosh menurut jenis CPU|Daftar model Macintosh menurut jenis kerangka}}
[[File:M2 Macbook Air Midnight model - 1.jpg|thumb|[[MacBook|MacBook Air]]]]
Mac yang masih diproduksi:
* [[iMac]]: Komputer meja terpadu untuk konsumen, diluncurkan tahun 1998.
|