Cerita pendek: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Fermionisme (bicara | kontrib)
k menambah pranala
Baris 1:
{{Sastra}}
'''Cerita pendek''' atau biasa disingkat '''cerpen''' adalah salah satu jenis [[prosa]] yang isi ceritanya bukan kejadian nyata dan hanya dibuat-buat ([[fiksi]]). Cerpen cenderung singkat, padat, dan langsung pada tujuannya dibandingkan karya-karya fiksi lain yang lebih panjang, seperti novelet maupun novel. Jumlah [[kata]] di dalam cerita pendek tidak lebih dari 10.000 kata atau kurang dari 10 [[Kuarto|halaman kuarto]].<ref>{{Cite news|last=Sendari|date=2020-12-14|title=Cerpen adalah Cerita Pendek, Kenali Karakteristik dan Unsurnya|url=https://hot.liputan6.com/read/4432993/cerpen-adalah-cerita-pendek-kenali-karakteristik-dan-unsurnya|work=[[Liputan6.com]]|language=id|access-date=2020-12-23|first=Anugerah Ayu|editor-last=Fahrudin|editor-first=Nanang}}</ref> Penulisan cerita pendek menggunakan [[gaya bahasa]] yang [[naratif]].
 
Unsur intrinsik cerita pendek bermula pada tradisi penceritaan lisan yang menghasilkan kisah-kisah terkenal seperti ''[[Iliad]]'' dan ''[[Odyssey]]'' karya [[Homer]]. Kisah-kisah tersebut disampaikan dalam bentuk [[puisi]] yang berirama. Adapun irama tersebut berfungsi sebagai alat untuk menolong orang untuk mengingat ceritanya. Bagian-bagian singkat dari kisah-kisah ini dipusatkan pada naratif-naratif individu yang dapat disampaikan pada satu kesempatan pendek. Keseluruhan kisahnya baru terlihat apabila keseluruhan bagian cerita tersebut telah disampaikan.