Pemilihan umum Bupati Bekasi 2024: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 128:
Sementara itu, PDIP telah membuka peluang koalisi dengan PKS untuk kontestasi Pilkada Kabupaten Bekasi. Ketua DPD PKS Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustafa, menyambut baik rencana PDIP membuka peluang koalisi dalam Pilkada Bekasi. Meski sepanjang perjalanan politik di Kabupaten Bekasi, PKS dan PDIP belum pernah berada dalam satu koalisi, Budi mengungkapkan kemungkinan adanya koalisi pada Pilkada Bekasi tahun ini. Namun, terkait tawaran PDIP yang menyodorkan nama Rieke Diah Pitaloka sebagai calon bupati, Budi belum dapat memberikan jawaban detail karena belum ada keputusan internal mengenai calon yang akan diusung. <ref name="pdip-pks"></ref>
 
Mengikuti instruksi DPP PKS, jajaran DPD PKS Kabupaten Bekasi mendatangi kantor DPC PDI-P Kabupaten Bekasi di Jalan Inspeksi Kalimalang pada Kamis, 9 Mei 2024. Wakil Sekretaris DPC PDI-P Kabupaten Bekasi, Jemi Fitters, menjelaskan bahwa pertemuan ini hanyalah sebatas silaturahmi politik dan dialog mengenai kondisi Kabupaten Bekasi hari ini dan kedepan. Dirinya enggan berspekulasi lebih jauh mengenai potensi koalisi di Pilkada mendatang.<ref name="pks-pdip"> Tim Redaksi (9 Mei 2024) "[https://beritacikarang.com/pks-kabupaten-bekasi-sambangi-kandang-banteng-sinyal-koalisi-di-pilkada-2024/ PKS Kabupaten Bekasi Sambangi Kandang Banteng, Sinyal Koalisi di Pilkada 2024]" Berita Cikarang</ref> Usai PDI Perjuangan, kedepannya DPD PKS Kabupaten Bekasi juga berencana untuk mendatangi Partai Gerindra, PKB dan Demokrat.<ref name="pks2">Tim Redaksi (9 Mei 2024) "[https://beritacikarang.com/pks-siapkan-dua-nama-untuk-pilkada-kabupaten-bekasi/ PKS Siapkan Dua Nama untuk Pilkada Kabupaten Bekasi]" Berita Cikarang</ref>
 
{{Cquote|''"Sebetulnya silaturahmi aja, dialog kebangsaan yang kita persempit lagi menjadi dialog ke-Bekasi-an. Saya kira kita semua masih saling menjajaki karena saya yakin PKS juga akan melakukan hal yang sama dengan partai lain dan kita juga melakukan safari politik ke partai-partai lain sama sepertii halnya PKS. Kita sebagai orang timur, ketika mereka sudah datang ke kita, pasti kita juga akan berkunjung kesana."''|||Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Jemi Fitters<ref name="pks-pdip"></ref>}}
 
Pada Jum'at, 17 Mei 2024, PKS Kabupaten Bekasi mengadakan pertemuan dengan jajaran pengurus dan petinggi Partai Golkar Kabupaten Bekasi.<ref name="pks-golkar">Tim Redaksi (17 Mei 2024) "[https://beritacikarang.com/usai-pdi-perjuangan-pks-kini-sambangi-golkar-kabupaten-bekasi/ Usai PDI Perjuangan, PKS Kini Sambangi Golkar Kabupaten Bekasi]" Berita Cikarang</ref> Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Ahmad Marjuki, menegaskan bahwa pertemuan ini hanya sebatas silaturahmi.
 
{{Cquote|''"Belum terbangun (koalisi), hanya sebatas komunikasi saja, karena nantinya dari silaturahmi ini, kita akan laporkan ke DPD maupun DPP. Yang jelas untuk koalisi itu tentu ada mekanismenya tersendiri, apalagi di Golkar. Apakah kemungkinannya nanti gandeng atau bagaimana, kami serahkan ke DPP. Sampai saat ini, kita terus menjalin komunikasi dengan parpol-parpol lainnya. Yang jelas yang menjadi prinsip kita (untuk berkoalisi), kita akan mengikuti hasil survei."''|||Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Ahmad Marjuki, diwawancarai dalam kegiatan Silaturahmi DPD PKS Kab Bekasi - DPD Partai Golkar Kab Bekasi, 17 Mei 2024<ref name="pks-golkar"></ref>}}
 
=== PKB ===