Russia Insider: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
 
Baris 7:
Situs ini didirikan tahun 2014 oleh Charles Bausman<ref name=spl/>, seorang warga negara Amerika Serikat yang hampir 30 tahun tinggal di Rusia. Dia merasa prihatin dengan cara media barat menggambarkan Rusia, yang menurutnya cenderung negatif, apalagi saat memberi liputan krisis Rusia - Ukraina. Karena itu dia mulai membuat liputan-liputan berbahasa Inggris dengan sudut pandangnya sendiri, yang sering terasa begitu dekat dengan kehidupan masyarakat Rusia.<ref>[https://www.tabletmag.com/sections/news/articles/prominent-russian-website-publishes-virulent-anti-semitic-screed ''Prominent Russian Website Publishes Virulent Anti-Semitic Screed''.] dari situs tabletmag</ref>
 
Bausman menyatakan bahwa situsnya adalah bagian dari ''citizen journalism'', walau banyak yang menggolongkan situs ini sebagai sumber berita serius yang setara dengan media ''mainstream''. Dalam membangun berita, dia dibantu oleh Riley Waggaman sebagai Deputi Editor dan David Curry sebagai direktur operasional.{{cn}}<ref>[https://podcasts.apple.com/lu/podcast/riley-waggaman-a-view-from-russia-tom-nelson-pod-252/id1636340139?i=1000672717129 ''Riley Waggaman: A view from Russia | Tom Nelson Pod #252''.] dari situs podcast apple</ref>
===Isu pembiayaan===
Karena popularitasnya yang terus menanjak, Anton Shekhovtsov, penulis dari Ukraina, melakukan investigasi dan menuduh aktivitas Bausman dibiayai oleh [[Konstantin Malofeev]], bagian dari konglomerat Rusia yang dekat dengan Kremlin dengan perantara Alexey Komov. Shekhovtsov menyatakan bahwa situs ini sengaja diciptakan untuk menyerang Ukraina paska turunnya Presiden [[Viktor Yanukovych]] yang cenderung dekat dengan Rusia, dan secara konstan menuding Ukraina dikuasai kaum fasis dan anti semit. Tuduhan mirip juga dilayangkan oleh [[Casey Michel]] pada tahun 2018. <ref>[https://www.interpretermag.com/is-russia-insider-sponsored-by-a-russian-oligarch-with-ties-to-the-european-far-right/ ''Is Russia Insider Sponsored By A Russian Oligarch With Ties To The European Far Right?''.] dari situs intepretermag.com</ref>