Upin & Ipin: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Farisherlansyah (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Farisherlansyah (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 84:
;Rajoo (Kannan a/l Rajan):Rajoo ialah berketurunan India. Ia lebih tua lima tahun dibandingkan keduanya. Oleh karena itu seolah-olah ia menjadi kakak kepada mereka. Mereka bertiga selalu bermain bersama di kampung mereka.
 
;Mei Mei (Yap Ee Jean / Tan Ying Sowk): Mei Mei ialah berketurunan Cina, dia seorang teman sepermainan dan juga teman sekelas Upin dan Ipin. Selain cantik dan banyak menyayanginya, ia selalu menjadi yang paling waras di kalangan kawan-kawannya. Mei-Mei adalah anak terpintar di kelasnya.
 
;Mail (Mohd Hasrul):Mail adalah seorang teman sekelas Upin dan Ipin. Dia juga turut serta dalam pekerjaan nakal adik beradik kembar ini tetapi ia gegabah dan sulit memberi tumpuan. Sepanjang bulan Ramadhan, musim kedua, Mail susah menunaikan puasa walaupun sudah cukup umur, tetapi dia juga membantu ibunya menjual makanan di Pasar Ramadhan. Di kelasnya dan di kalangan teman-temannya ia dijuluki Mail 2 seringgit. Nampaknya dia sedikit tertarik dengan Susanti.
;Jarjit (Mohd Syafiq): Jarjit adalah dari keturunan Sikh Benggali. Dia adalah teman sekelas Upin dan Ipin.Dia selalu ikut serta dalam permainan anak-anak lain, namun setiap kali terjadi sesuatu yang menyebabkannya ditinggalkan. Dia pandai berpantun dan berteka-teki.
 
;Ijat: Ijat adalah teman Upin dan Ipin yang agak pendiam. Ia agak sulit berbicara. Pada episode "Seronoknya Membaca" bahagian 2, ia terlihat sudah lancar membaca dan berbicara.
 
;Cikgu Jasmin atau Bu Guru Jasmin (Pn Jasmin):Guru kelas Upin dan Ipin dan kawan-kawan di sekolah Tadika. Di episode 9, dia terlihat tidak berpuasa ketika bulan Ramadhan karena sedang [[datang bulan]].