Adapun pengajaran untuk santri yang umurnya tanpa batasan adalah dalam bimbingan para kholifah untuk mendapatkan bimbingan Ilmu [[tasawuf]], sambil mengembangkan bakat masing-masing. Ada yang ber[[tani]], be[[ternak]], per[[kebun]]an, menukang batu, menukang [[kayu]], mengukir, sablon, dan lain-lainnya.
Adalah lembaga pembinaan murid shiddiqiyyah dari kaum wanita yang diikat melalui pengamalan Wirid Kautsaran. Pada awalnya ini adalah Lembaga Doa [[Wanita]] Shiddiqiyyah.
Nama awalnya adalah Jam'iyyah Kautsaran Putri Fatimah Binti Maimun Hibbatulloh Dewi Ratna Swari, kemudian pada Bulan Muharrom tahun 1423H/ Maret 2002M berubah menjadi seperti nama sekarang ini. Nama Fatimah Binti Maimun adalah mengambil nama Mubalighot tanah jawa yang pertama sebelum dakwah para wali songo, dia berasal dari negeri Kedah [[Malaysia]] pada abad 11 masehi. Yang makamnya ada di desa Leran, Kecamatan [[Manyar]] Kabupaten [[Gresik]] [[Jawa Timur]].