Keuskupan Agung Samarinda: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Sanko (bicara | kontrib)
kTidak ada ringkasan suntingan
Sanko (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 10:
Karena ordo [[Kapusin]] kekurangan tenaga [[imam]], sementara misi di [[Kalimantan Barat]] juga berjalan lancar, sehingga pada tahun [[1926]] tiga orang dari [[Misionaris Keluarga Kudus]] tiba di [[Laham]] dari [[Belanda]]. Pada tahun [[1928]] pusat misi dipindahkan ke hilir, yaitu ke [[Tering]]. Selanjutnya beberapa [[stasi]] dibuka, baik di hulu [[Sungai Mahakam]] seperti di [[Long Pahangai]] dan [[Tiong Ohang]] pada tahun [[1936]] dan [[Barong Tongkok]] tahun [[1937]] maupun di daerah-daerah pesisir dan hilir [[Sungai Mahakam]] seperti di [[Balikpapan]] tahun [[1930]], Pulau [[Tarakan]] tahun [[1934]] dan [[Samarinda]] tahun [[1933]]. Karena perkembangan ini, maka pada tahun [[1938]] [[Prefektur Apostolik]] [[Banjarmasin|Bandjarmasin]] dibentuk, dipisahkan dari [[Vikariat Apostolik]] Borneo Belanda di [[Pontianak]]. Tahun [[1949]] status [[Prefektur Apostolik]] ditingkatkan menjadi [[Vikariat Apostolik]].
 
Pada tanggal [[21 Februari]] [[1955]] wilayah [[Kalimantan Timur]] dipisahkan dengan membentuk [[Vikariat Apostolik]] [[Samarinda]] dan statusnya ditingkatkan menjadi [[keuskupan]] penuh pada tanggal [[3 Januari]] [[1961]]. Pada tanggal [[9 Januari]] [[2002]] wilayah keuskupan dikurangi dengan dibentuknya [[Keuskupan Sufragan Tanjung Selor|Keuskupan Tanjung Selor]], sedangkan sejak tanggal [[29 Januari]] [[2003]] status Keuskupan [[Samarinda]] yang tadinya merupakan keuskupan sufragan dari [[Keuskupan Agung Pontianak]] ditingkatkan menjadi provinsi gerejani baru, yaitu [[Keuskupan Agung]] Samarinda dengan 3 keuskupan sufragan.
 
Karya pendidikan dirintis oleh [[Suster-suster Misi dan Adorasi dari S. Familia]] atau '''MASF''' yang membuka sekolah di [[Kota Balikpapan|Balikpapan]] pada tahun [[1948]] dan kemudian rumah sakit di [[Tering]] pada tahun [[1949]]. [[Seminari]] menengah juga dibuka di [[Kota Samarinda|Samarinda]] pada tahun [[19541961]] yaitu [[Seminari St. Yohanes Don Bosco Samarinda|Seminari St. Yohanes Don Bosco]] yang merupakan kelanjutan dari Seminari St.Yosep di [[Sanga-Sanga, Kutai Kartanegara|Sanga-sanga]] yang pernah dibuka pada tahun [[1954]] sampai tahun [[1959]].
 
== Uskup ==
Baris 48:
* Ujoh Bilang, Long Bangun, Kutai Barat (St. Petrus)
{{End}}
 
== Karya Gereja Katolik ==
* Karya Pendidikan
** Yayasan Pendidikan Pengajaran Pembangunan Rakyat (YP3R)
** Yayasan Elifa Mitra Setia, Samarinda
* [[Seminari St. Yohanes Don Bosco Samarinda|Seminari St. Yohanes Don Bosco]] di Samarinda
* Karya Kesehatan
** Rumah Sakit Dirgahayu di Samarinda
 
== Pranala luar ==