Anggun C. Sasmi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
WikitanvirBot (bicara | kontrib)
k r2.7.1) (bot Mengubah: ms:Anggun
Rahmad21 (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 69:
Anggun akhirnya resmi becerai dengan Michel de Ghea pada tahun 1999. Tahun berikutnya, Anggun juga memutuskan melepaskan [[kewarganegaraan Indonesia]]-nya. Perpindahan kewarganegaraan Anggun ini sempat menuai kontroversi di tanah air dan banyak pihak mempertanyakan nasionalismenya. Pada acara [[Kick Andy]] tahun 2006, Anggun menyatakan bahwa ia berpindah kewarganegaraan akibat susahnya birokrasi [[KBRI]] sehingga menyusahkannya sebagai penyanyi yang punya jam terbang cukup tinggi di luar negeri. Anggun juga menyatakan bahwa yang berganti hanyalah warna [[paspor]]nya, sementara ia sampai kapanpun akan tetap menjadi [[orang Indonesia]].<ref name=KickAndy/>
 
[[Berkas:DesCon.jpg|rightleft||150px|thumb|Album Kedua Anggun Versi Prancis''Désirs contraires'']]
Album kedua Anggun dirilis pada tahun 2000 dengan judul ''[[Chrysalis (album)|Chrysalis]]'' (versi bahasa Inggris) dan ''[[Désirs contraires]]'' (versi bahasa Perancis). Album keduanya ini masih digarap oleh Erick Benzi, namun kali ini Anggun yang menulis semua lirik lagu berbahasa Inggris. Jika di album pertamanya bergenre etnik, maka kali ini Anggun mencoba unsur [[R&B]] dan [[musik pop|Europop]]. Dirilis resmi di 15 negara di Eropa dan Asia, sayangnya album ini tidak lagi dirilis di [[Amerika Serikat]], meskipun singel pertamanya sempat beberapa kali mengudara di radio-radio Amerika.
 
Baris 88:
=== 2004–2006 ===
==== Album ketiga hingga menjadi duta PBB ====
[[Berkas:LumiFr.jpg|rightleft||150px|thumb|Album Ketiga Anggun Versi Prancis''Luminescence'']]
Anggun kembali tampil dengan album ketiganya berjudul ''[[Luminescence]]'' di tahun 2005. Berbeda dengan album-album terdahulu, kali ini untuk versi [[bahasa Perancis]] dan [[bahasa Inggris]] dirilis dengan judul yang sama. Setelah 5 tahun tidak merilis album studio, Anggun yang sebelumnya di bawah label [[Sony Music]], kini pindah ke [[Universal Music|Universal]].<ref name=Albumint/> Selain itu, di album ini posisi Erick Benzi sebagai [[produser]] telah digantikan oleh nama-nama tersohor dalam dunia musik Perancis seperti Jean-Pierre Taieb, Lionel Florence, Evelyn Kraal, dan Jean Faque. Album ini berhasil meraih status Platinum di [[Eropa]] dan 4x Platinum di [[Asia]].<ref>{{cite web| url=http://www.french-music.org/tpl_news.php?reportage_id=2139 |title=Chart Toppers|work=French-Music.org| accessdate=2009-04-18}}</ref>
 
Baris 107:
==== ''Best-Of'' ====
 
[[Berkas:BofAng.jpg|rightleft||150px|thumb|Album Anggun ''Best Of'']]
Pada tahun 2006, Anggun merilis ulang album ''Luminescence'' dengan menambahkan tiga lagu baru dan foto-foto terbaru. Singel terbarunya yaitu "[[Juste avant toi]]" atau "[[I'll Be Alright]]" telah direkam secara rahasia di [[Jakarta]] dan [[Bali]]. Di Perancis, Swiss, Belgia, dan negara berbahasa Perancis lainnya, Luminescence Repackage dipasarkan pada [[21 Agustus]] [[2006]]. Sebuah buku foto Anggun disertakan dalam setiap pembelian album tersebut. Pada tahun tersebut, Anggun juga melakukan [[duet]] dengan penyanyi legendaris [[Julio Iglesias]] dalam lagu "All of You".<ref>{{cite web| url=http://www.sonymusic.co.id/albumdet.php?id=560|title=Romantic Classics|work=[[Sony BMG]]| accessdate=2009-06-15}}</ref>