Gerhard Schröder: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
* {{Commonscat|Gerhard Schröder}}
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (-praktek +praktik)
Baris 42:
Hidup miskin menjadi riwayat masa kecilnya. Ibunya terpaksa bekerja sebagai pembersih rumah guna menghidupi kelima anaknya. Masa kecil Schroeder penuh tantangan. Setelah selesai sekolah menengah pertama, pada umur 14 tahun, ia mulai mengenal dunia kerja. Mulanya menjadi penjaga toko selama tiga tahun ([[1959]]-[[1961]]), kemudian menjadi pekerja di bidang konstruksi sebagai tenaga tak terampil. Di sela waktunya bekerja di sektor konstruksi, Schroeder sekolah malam dan mendapat ijazah untuk bisa masuk kuliah pada tahun [[1964]]. Pendidikannya di bidang hukum mulai dirintis semenjak itu dengan mengikuti sekolah untuk kualifikasi masuk universitas.
 
Ia lulus pada jenjang pertama hukum di Universitas Gottingen tahun [[1971]], sebelum akhirnya mendapat kualifikasi pengacara pada tahun [[1976]]. Dua tahun kemudian dia mulai praktekpraktik [[pengacara]] independen yang dijalaninya dari tahun [[1978]]-[[1990]] di [[Hanover]]. Sebagai orang muda, Schroeder sudah aktif di [[Sozialdemokratische Partei Deutschlands|SPD]] (Partai Sosial Demokratik) sejak tahun [[1963]]. Perlahan-lahan karier politiknya naik. Dari anggota pimpinan SPD cabang Hannover ([[1977]]), kemudian berhasil masuk parlemen [[Jerman]] ([[1980]]-[[1986]]), bahkan dia menjadi pemimpin oposisi di negara bagian Niedersachsen ([[1986]]-[[1990]]).
 
Tanggal [[21 Juni]] [[1990]] merupakan permulaan bersinar bintang kariernya. Schroeder meraih kursi [[Perdana Menteri]] Niedersachsen. Kemenangan SPD dalam pemilu lokal [[1 Maret]] [[1998]] sebagai langkah awal menghentikan kubu CDU yang konservatif. Schroeder memang bukan seorang ideolog. Ia kurang suka pada aneka macam teori tapi ahli dalam berkomunikasi dengan masyarakat. Dalam menghadapi berbagai masalah, ia lebih condong bersikap pragmatis dan sekaligus populis. Ia bisa berpenampilan sebagai orang yang sangat pro-bisnis. Di lain sisi tetap nampak sebagai seorang yang sosialis.