PlayStation 3: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 51:
Pada awalnya versi 20GB tidak mendapatkan port HDMI, tetapi ketika Sony Computer Entertainment mengumumkan harga baru yang lebih murah untuk PS2 20GB (hanya di Jepang), mereka mengumumkan bahwa sekarang, versi Basic juga akan mendapatkan port HDMI, untuk kualitas gambar yang lebih bagus di televisi keluaran baru.
Berdasarkan negara/daerah, PS3 dirilis :
Versi Jepang (NTSC-J, 100 Volt, 20GB dan 60GB) - Versi ini untuk dirilis di Jepang pada tanggal 11 November 2006. Dirilis oleh Sony Computer Entertainment Inc, Japan (SCEI/SCEJ)
Versi Amerika (NTSC-U/S, 110 Volt, 20GB dan 60GB) - Versi ini dirilis di Amerika Serikat dan Kanada pada tanggal 17 November 2006 (dan kemungkinan Meksiko pada kuartal pertama tahun 2007). Dirlis oleh Sony Computer Entertainment America (SCEA)
Versi Eropa dan Australasia (PAL, 220 - 240V, hanya 60GB saat rilis) - Versi ini dirilis di negara Uni-Eropa (termasuk Inggris Raya), Australia, Selandia Baru, dan negara-negara yang menggunakan sistem televisi PAL. Rumor beredar, bahwa rilis di negara-negara tersebut, pada tanggal 1 atau 7 Maret 2007. Dirilis oleh Sony Computer Entertainment Europe (SCEE)
Versi Asia (NTSC-J atau NTSC-C atau PAL, 100V - 240V, 20GB dan 60GB) - Versi ini dirilis di Hong Kong dan Taiwan pada tanggal 17 November 2006 (hanya sekirat 1000 PS3 di Hong Kong, dan 500 PS3 di Taiwan. Kemungkinan akan dirilis di negara-negara yang berada di wilayah wewenang Sony Computer Entertainment Asia, seperti Korea, Cina, Taiwan, Hong Kong, Malaysia, Thailand, Singapura). Indonesia tidak termasuk dalam wilayah wewenang SCE Asia.
Walaupun aliran listrik di Jepang adalah 100 Volt, pengguna dari Inggris, yang membeli di Jepang telah melaporkan di salah satu forum Amerika bahwa PS3 mereka dapat dijalankan di Inggris tanpa bantuan power transformer.
== Harga ==
|