Fernando Alonso: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 57:
Saat masih anak-anak, Alonso berpartisipasi dalam banyak event kompetisi karting di seluruh Spanyol, dengan dukungan dari ayahnya, yang memang memiliki pengalaman di bidang mekanik. Namun kemudian keluarga Alonso mengalami masalah keuangan untuk membiayai karier balap anaknya, tetapi dengan hasil kemenangan yang berhasil Alonso raih, beberapa sponsor kemudian berdatangan dan turut membantu Alonso meneruskan karier balapannya. Alonso lantas memenangi kejuaraan gokart Spanyol empat kali berturut-turut dalam kategori junior, antara tahun 1993 sampai 1996 dan menjadi juara dunia gokart dalam Piala Dunia Junior Gokart di 1996. Ia juga berhasil memenangi gelar Inter-A Spanyol dan Italia di tahun 1997 dan kembali memenangi gelar Inter-A Spanyol di tahun 1998 di saat dimana ia juga berhasil memenangi Kejuaraan Gokart Eropa.<ref name=alonsof1cbio>{{cite web|url=http://www.f1complete.com/content/view/88/273/|title=Alonso, Fernando|publisher=f1complete.com}}</ref>
 
Mantan pembalap tim [[Minardi]] [[Adrián Campos]] kemudian memberikan Alonso sebuah tes diatas mobil balap sesungguhnya di bulan Oktober 1998. Setelah menjalani tes selama tiga hari di sirkuit [[Albacete]], Alonso akhirnya berhasil menyamai catatan waktu dari [[Marc Gené]] yang juga merupakan salah satu pembalap binaan Campos.<ref>{{cite web |url=http://www.f1db.com/f1/page/Fernando_Alonso |title=Fernando Alonso |accessdate=2007-09-13 |publisher=f1db.com}}</ref> Campos tanpa pikir panjang lagi kemudian langsung mengontrak Alonso untuk membalap bersama timnya. Di salah satu balapan yang juga digelar di Albacete, Alonso akhirnya memenangi balapan untuk pertama kalinya. Alonso lantas berhasil memenangi kejuaraan Euro Open MoviStar by Nissan di akhir tahun 1999.<ref name="alonsof1fbio">{{cite web | title = Who's Who: Fernando Alonso | publisher = F1Fanatic.co.uk | year = 2006 | url = http://www.f1fanatic.co.uk/f1-information/whos-who/whos-who-a/fernando-alonso/ | accessdate =2006-01-07}}</ref> Ia menjuarai kejuaraan tersebut dengan selisih satu poin atas rivalnya [[Manuel Giao]]. Alonso kemudian juga berhasil mendapatkan sesi ujicoba bersama tim F1 [[Minardi]], dengan hasil lebih cepat 1,5 detik atas pembalap Minardi lainnya dalam tes tersebut. Tes F1 Alonso bersama Minardi diadakan di [[Pista di Fiorano|Fiorano]] yang juga menjadi sirkuit tes pribadi tim Ferrari. Aksinya bersama Minardi kemudian menarik sebagian kru tim [[Scuderia Ferrari|Ferrari]], salah satunya adalah [[Ross Brawn]] dan [[Jean Todt]].<ref name="alonsof1fbio" />
 
Tahun 2000 Alonso pindah ke ajang [[Formula 3000|Formula 3000 Internasional]], yang saat itu merupakan ajang terakhir sebelum pembalap-pembalap muda masuk ke F1. Alonso bergabung dengan Team Astromega, dan menjadi pembalap termuda yang membalap di ajang F3000 saat itu.<ref name="alonsof1fbio" /> Alonso tidak dapat mencatat poin sampai balapan ketujuh di musim 2000, tetapi di dua seri terakhir ia berhasil mencatat podium, dan puncaknya adalah saat ia menang di [[Spa-Francorchamps]]. Posisi Alonso di klasemen F3000 musim itu adalah di P4 dibelakang [[Bruno Junqueira]], [[Nicolas Minassian]] dan [[Mark Webber]].<ref name="alonsof1fbio" />