Hideto Matsumoto: Perbedaan antara revisi
Konten dihapus Konten ditambahkan
Shieravinne (bicara | kontrib) Tidak ada ringkasan suntingan |
Shieravinne (bicara | kontrib) Tidak ada ringkasan suntingan |
||
Baris 1:
{{rapikan}}
Hideto Matsumoto (松本 秀人, Matsumoto Hideto) alias [[Hide]] ({{lahirmati|[[Kanagawa]], [[Yokohama]], [[Jepang]]|13|12|1964||2|5|1998}}} adalah seorang musisi terkenal Jepang. [[Hide]] sebelumnya dikenal sebagai salah satu dari dua gitaris band rock terkenal asal Jepang, X Japan (1987-1997). Selain itu ia juga terkenal sebagai artis solo yang sukses dan penemu dari band asal Inggris, Zilch.<br />
'''
'''1964–1987: Masa kecil [[Hide]] dan Saver Tiger'''
Baris 17 ⟶ 18:
Pada tahun 1986 band tersebut berganti nama menjadi Saver Tiger untuk menghindari kebingungan karena adanya band dari Sapporo yang memiliki nama yang sama. Penampilan pertama mereka dengan nama yang baru adalah dalam album Devil Must Be Driven Out with Devil, melalui lagu mereka "Dead Angle" dan "Emergency Express". Mereka tetap melanjutkan penampilan mereka di bar-bar dan club malam seperti Meguro Rokumeikan, Omiya Freaks dan Meguro Live Station. Sampai pada 28 Januari 1987, [[Hide]] mulai merasa lelah dengan pergantian anggota (Vokalis Kyo dan drummer Tetsu pindah ke D'erlanger) dan memutuskan untuk mengakhiri band tersebut.
Selama 3 bulan berikutnya [[Hide]] bekerja di salon sebagai seorang penata rias dan hampir memutuskan untuk meninggalkan mimpinya berkarir dalam bidang musik di masa depan.<br />
'''1987–1997: X Japan'''
Baris 23 ⟶ 25:
Di bulan Maret 1987 Yoshiki, ketua sebuah band bernama X menawarkan [[Hide]] untuk bergabung dengan X (Kemudian berganti nama menjadi X Japan). [[Hide]] setuju untuk bergabung dengan X Japan dan ia menjadi gitaris utama, terkadang penulis lagu dan komposer untuk lagu seperti "Celebration", "Joker" dan single "Scars".
Segera setelah dirilisnya album Art of Life, para anggota X Japan beristirahat sejenak untuk memulai proyek solo mereka. Sekitar waktu itu pula grup tersebut juga mulai menanggalkan sebagian besar atribut Visual Kei mereka, kecuali [[Hide]] yang tetap mempertahankan penampilan Visual Kei-nya dengan kostum berwarna-warni dan rambut merah muda yang menjadi ciri khasnya.<br />
'''1993–1998: Karir Solo'''
Baris 31 ⟶ 34:
Tahun 1995 [[Hide]] tidak banyak berkerja di proyek solonya karena ia bergabung dalam program medis sosial untuk membantu anak-anak yang tidak dapat disembuhkan. [[Hide]] mengunjungi banyak rumah sakit dengan tujuan amal, berbicara secara langsung dengan fans-fans kecilnya dan sumbangsihnya tidak hanya berupa materi saja tapi juga berupa support.
Pada tahun 1996 [[Hide]] mengawasi produksi dari perilisan pertama di bawah labelnya sendiri LEMONed yang juga didirikan pada tahun yang sama, sebuah album dari band bernama Zeppet Store. Album solo keduanya, Psyence, dirilis pada 2 September, juga diikuti dengan tour berjudul "Psyence a Go Go". Setelah X Japan bubar di tahun 1997, Hide meresmikan penamaan proyek solonya "Hide with Spread Beaver". Ia juga membentuk sebuah band baru bernama Zilch di tahun 1996, dimana selain ia dan programer serta perkusionis Spread Beaver I. N. A., juga dikomposeri oleh artis-artis Amerika dan Inggris, seperti Joey Castillo (Queens of the Stone Age), Paul Raven (Killing Joke) dan Ray McVeigh (ex:The Professionals).<br />
'''2 Mei 1998: Kematian [[Hide]]'''
Baris 43 ⟶ 47:
Para anggota X Japan menghadiri pemakamannya dan menyanyikan lagu "Forever Love". selain itu juga Yoshiki, mantan ketua X Japan memberikan pernyataannya ke media masa dalam keadaan yang berduka hebat. Berikut adalah cuplikan pernyataannya:<br />
Upacara kremasi diadakan pada tanggal 7 Mei 1998 di Shibuya dan abu [[Hide]] ditebarkan di laut pantai Los Angeles oleh adiknya dan para anggota band Zilch bersama sebotol wine. Kendi abu [[Hide]] di kuburkan di Miura, dekat Yokosuka, kota asal [[Hide]]. Pada batu nisan dipahat deretan lirik dari lagu "Hurry Go Round" yang dirilis oleh Hide with Spread Beaver setelah [[Hide]] tiada.
Untuk mendukung fans, pada tanggal 13 Mei 1998, single "Pink Spider" dirilis dan segera meraih peringkat pertama di Oricon dan single "Ever Free" juga dirilis pada tanggal 27 Mei.<br />
'''1999 - sekarang: Kenangan-kenangan [[Hide]]'''
1 Mei 1999, para sahabat dan rekan-rekan [[Hide]] merilis album kenang-kenangan yang diberi judul "hide tribute SPIRITS". Pada 2 Mei 1999, hari peringatan kematian [[Hide]] diadakan untuk pertama kalinya dan sejak saat itu selalu diperingati setiap tahunnya.
Pada 8 Desember, video "A STORY 1998 hide LAST WORKS" keluar dan sesuai tradisi, pada 25 Desember video "hide X'mas present 99" dirilis. Hide with Spread Beaver merilis kembali video "Tell Me" edisi 2 (with Spread Beaver) pada 19 Januari 2000m, dimana setting video tersebut dirubah.
Pada 20 Juli 2000, peristiwa besar lainnya kembali terjadi: di daerah pinggiran kota Yokosuka, musium [[Hide]] dibuka. Musium ini terbuka bagi siapa saja yang ingin mengetahui segala hal lebih lagi tentang [[Hide]], kehidupannya dan karya-karyanya. Tentu saja tempat ini juga menjadi kunjungan 'ziarah' bagi para fans di seluruh dunia.
Arsitektur yang tidak biasa dan cerah, desain bagian dalam yang beraneka warna adalah bagian dari keseluruhan denah tata ruang. Beberapa ruangan dan aula dari musium itu menyamai tampilan ruang dan dekorasi yang pernah digunakan di konser-konser dan pembuatan video klip [[Hide]]. Melalui atmosfer ini dapat terlihat bagaimana cara [[Hide]] memandang dunia dan mengimajinasikannya. Sedikit gila, cerah dan fantastik. Selain itu juga ada pameran yang menyertakan kostum, peralatan musik, mobil, gambar dan lembaran-lembaran kertas berisi lirik, juga barang-barang pribadi lainnya. Pada upacara pembukaan musium tersebut, Perdana Menteri Koizumi juga turut hadir.
Setelah itu, pengurus musium brsama dengan LEMONed mulai merilis kembali seluruh video yang pernah dirilis [[Hide]] dalam format DVD.
Pada 20 Juli 2001, musium tersebut merayakan ulang tahun pertamanya. Sejak saat itu musium tersebut selalu menyiapkan 'hadiah' dalam setiap ulang tahunnya, contohnya mengadakan konser yang dipersembahkan untuk [[Hide]] atau merilis CD baru. Setiap tahun pengurus musium bersama Matsumoto Hiroshi juga turut mengambil bagian dalam mengatur hari peringatan kematian [[Hide]].
Pada 2 Mei 2005, [[Hide]] Musium turut dalam acara tersebut untuk yang terakhir kalinya. Pada 16 Juli seiring dengan perayaan ulang tahunnya yang kelima, 'hide PRIVATE CD COLLECTION' dirilis. Tanggal 20 Juli-ya, perayaan ulang tahun kelima dan terakhir [[Hide]] Musium diadakan. Dari 22 sampai 27 Agustus, [[Hide]] Musium menjadi wakil penyelenggara festival 6 hari hide mempersembahkan MIX LEMONed JELLY. Untuk yang terakhir kalinya juga.
Akhir September 2005 adalah hari terakhir pemutaran video 'hide FILM GIG' di [[Hide]] Musium dan di sana juga dirilis paket CD 'hide PERFECT SINGLE BOX' dan DVD 'hide with Spread Beaver appear!! "1998 TRIBAL Ja, Zoo".
Pada 25 September 2005, [[Hide]] Musium resmi ditutup untuk pengunjung. Musium tersebut dan pamerannya ada selama 5 tahun meskipun pada awalnya hanya direncanakan untuk diadakan selama 3 tahun saja. Terima kasih pada seluruh permintaan penggemar dan kontribusi para sponsor. Setelah musium ditutup, sebagian besar barang-barang [[Hide]] terjual dalam pelelangan amal untuk umum.
{{DEFAULTSORT:Matsumoto, Hideto}}
|