Kota Dumaguete: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
kTidak ada ringkasan suntingan
Baris 52:
|footnotes =
}}
'''Dumaguete City''' adalah sebuah [[kota]] di [[Filipina]], yaitu di [[Provinsi Filipina|provinsi]] [[Provinsi Negros Oriental|Negros Oriental]]. Kota ini adalah ibu kota, kota [[pelabuhan]], dan kota terbesar di Negros Oriental. Menurut sensus [[2000]], jumlah penduduk kota ini adalah 102.265 orang, dengan kepadatan penduduk sebesar 3.041,8 jiwa/km&sup2. Orang yang berasal dari kota ini disebut "Dumagueteño". Kota ini sendiri dijuluki ''Kota Orang-orang yang Lemah Lembut''.
 
Dumaguete City disebut pula sebagai [[kota universitas]] karena di sini terdapat 7 universitas dan sekolah tinggi yang menampung mahasiswa dari seluruh provinsi untuk melanjutkan pendidikan tinggi mereka. Kota ini juga merupakan tujuan pendidikan yang populer bagi mahasiswa dari provinsi-provinsi dan kota-kota sekitarnya di [[Visayas]] dan [[Mindanao]]. Dumaguete City paling terkenal karena kehadiran [[Universitas Silliman]], sekolah [[Protestan]] pertama di seluruh Filipina. Selain itu, di kota ini juga terdapat 12 sekolah dasar dan 9 sekolah lanjutan atas. Jumlah populasi siswa dan mahasiswa di kota ini diperkirakan mencapai 30.000 orang.
Baris 75:
 
== Pembagian wilayah ==
 
Dumaguete City secara politik dibagi menjadi 30 [[barangay]], yang semuanya digolongkan urban. Delapan barangay di daerah pusat kota umumnya dikenal dengan angka. Barangay terkecil adalah Barangay 4 dengan luas wilayah hanya 5,11 [[hektare]], sementara yang terbesar adalah Barangay Banilad dengan 362,71 hektare.