Saskia van Uylenburgh: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
kTidak ada ringkasan suntingan
Botrie (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (-walikota +wali kota)
Baris 1:
[[Berkas:Saskia.jpg|thumb|250px|Saskia van Uylenburgh]]
 
'''Saskia van Uylenburgh''' ([[2 Agustus]] [[1612]] - [[14 Juni]] [[1642]]) ialah puteri dari [[walikotawali kota]] [[Leeuwarden]], [[Friesland]] dan menjadi istri dari pelukis [[Belanda]], [[Rembrandt|Rembrandt van Rijn]], putera dari pemilik penggilingan yang kaya di [[Leiden]]. Dia adalah model Rembrandt untuk beberapa lukisan dan gambar seniman itu.
 
== Kehidupan ==
Dilahirkan di [[Leeuwarden]], Saskia ialah anak termuda dari delapan bersaudara di keluarga [[Rombertus van Uylenburgh]], seorang pengacara ternama, seorang [[walikotawali kota]] [[Leeuwarden]] dan salah seorang pendiri [[Universitas Franeker]]. Saskia (di [[Friesland]] mungkin ditulis sebagai Saakje) kehilangan orang tuanya pada usia 12 tahun, setelah ibunya, Sjoukje Ozinga, wafat; dan ayahnya menyusul pada lima tahun kemudian.
 
Saskia bertemu dengan Rembrandt melalui sepupu laki-lakinya, [[Hendrick van Uylenburgh]], seorang pelukis dan pelelang karya seni, yang orang tuanya beremigrasi ke [[Kraków]] di Polandia, tetapi pada 1625 Hendrick memilih pergi ke [[Amsterdam]]. Sejak 1631, Rembrandt membuat lukisan untuk klien-klien [[Menonite]] dan Amsterdam Uylenburg. Pasangan itu menikah pada [[21 Juni]], [[1634]] di [[Het Bildt]], di mana Saskia diasuh dan dibesarkan oleh saudarinya Hiskje dan suaminya Gerard van Loo, seorang pengacara dan sekretaris kota setempat. Untuk waktu sementara, Saskia menetap di Franeker ketika saudarinya, Antje, wafat. Setelah penguburan, Saskia membantu saudara iparnya, dosen Polandia, [[Johannes Maccovius]], pengajar [[teologi]] yang sibuk.