Warung tegal: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Budi t (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Budi t (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
'''Warung Tegal''' adalah salah satu jenis usaha [[gastronomi]] yang menyediakan makanan dan minuman dengan harga terjangkau. Biasa juga disingkat '''Warteg''', warung-warung tegal terdapat di banyak tempat, tidak hanya di [[Tegal]]. Tidak diketahui secara jelas dari mana asal-usul istilah ini, tapi ada kemungkinan bahwa orang-orang pertama yang [[merantau]] ke kota lain dan mendirikan warteg berasal dari Tegal. Sekarang warung tegal banyak dikelola oleh masyarakat dari tiga desa di Tegal yaitu warga desa Sidapurna, Sidakaton & Krandon Kecamatan Dukuh Turi Tegal. Mereka mengelola warung tegal secara bergiliran (antar keluarga dalam satu ikatan falimi) setiap 3 s/d 4 bulan, yang tidak mendapat giliran mengelola warung biasanya mereka bertani di kampung halamannya. Warung Tegal seolah sudah menjadi nama generik untuk warung makan kelas menengah ke bawah di pinggir pinggir jalan, dan menyajikan makanan murah meriah dan mengenyangkan walaupun bukan dikelola oleh orang Tegal tetap saja disebut sebagai warung tegal. Pengelola warung tegal di [[Jakarta]] yang asli orang Tegal biasanya tergabung dalam "KOWARTEG" yaitu Koperasi Warung Tegal
 
Hidangan-hidangan di warteg pada umumnya bersifat sederhana dan tidak memerlukan peralatan dapur yang sangat lengkap. [[Nasi goreng]] dan [[mi instan]] hampir selalu dapat ditemui, demikian pula [[makanan ringan]] seperti [[pisang goreng]], minuman seperti [[kopi]], [[teh]] dan [[minuman ringan]]. Beberapa warung tegal khusus menghidangkan beberapa jenis makanan, seperti [[sate tegal]] dan [[gulai]]. Dan tidak ketinggalan minuman khas [[Tegal]] [[Teh Poci]].