Satria Garuda BIMA-X: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 91:
*'''Black Lord''' ("Penguasa Hitam"), sosok Dewa misterius berkekuatan besar yang ingin menguasai Bumi. Sebelumnya bergelar ''Black Priest'' ("Pendeta Hitam"), dia adalah sosok bertopeng tengkorak emas yang merupakan pemimpin perang tertinggi baru VUDO. Setelah jatuhnya Rasputin yang mengkhianatinya dengan mengambil ketujuh ''Power Stone'' dalam konflik kekuasaan internal di Kerajaan VUDO, dia kini memegang kekuasaan yang jauh lebih besar dan menggunakan gelar ''Black Lord''. ''Black Lord'' diperankan oleh aktor kostum Lena Susilawati, dan suaranya ditampilkan oleh Budi Santoso.
*'''Neo Topeng Besi''' / "'''Pemburu Satria, ''Evil'' Torga'''", mantan Panglima Perang Kerajaan VUDO di era Rasputin. Sempat dikalahkan oleh BIMA, Topeng Besi bangkit kembali setelah mendapat jiwa baru dari ''Black Priest'', mengakhiri hidup Rasputin yang telah terluka dan menyatakan ''Black Priest'' sebagai penguasa VUDO baru. Dalam konflik internal VUDO, Topeng Besi dikhianati dan mati di tangan Draconer, namun dia kembali bangkit secara misterius, memimpin kelompok ''Shadow Crisis'' yang pernah mengabdi pada Rasputin, menyimpan rencana untuk membalas dendam pada VUDO dan hendak membangun pasukannya sendiri. Wujudnya pun berubah dan kekuatannya semakin bertambah karena modifikasi Rexor di zirahnya. Dengan tangan [[meriam]] energi yang berkekuatan tembakan ''Iron Blaster Magnum'' ("Meriam Penghancur Besi"), ''Iron Rapid Blaster'' ("Meriam Cepat Besi"), ''Iron Blaster Super Cannon'' ("Meriam Super Penghancur Besi"), dan pukulan ''Iron Punch'' ("Pukulan Besi"), dia kini juga memiliki kapal tempurnya sendiri yang bernama ''Ghost Ship'' ("Kapal Hantu").
**Pada Episode 34, terungkap bahwa jati diri Topeng Besi yang sebenarnya adalah seorang pendahulu Satria "Torga", Satria Harimau masa lampau yang menjadi gila karena kekuatannya dan berambisi ingin menguasai dunia. Berabad-abad yang lalu dalam usahanya menguasai dunia, dia dikalahkan oleh leluhur Satria Garuda, ''BIMA Legend'' dan dihukum oleh ''Harimau Spirit'' untuk dikurung di dalam ruang antar-dimensi dan waktu. Dengan kebencian yang semakin besar, dirinya tersesat ke Dunia Paralel, dan malah tertangkap oleh VUDO. Dalam tahanan VUDO, ingatannya dihapus dan raga manusianya digunakan sebagai bahan eksperimen oleh ilmuwan VUDO Rexor untuk dirubah menjadi makhluk [[baju zirah|zirah]] besi yang diberi nama "Topeng Besi", prajurit setia Kerajaan VUDO. Setelah mati dikhianati Draconer, Rexor diam-diam kembali menggunakan raga makhluk ciptaannya sebagai bahan eksperimen dalam proyek ''Power Stone'' Sintetis untuk menciptakan senjata Anti-Satria terkuat. Kekuatan ''Power Stone'' Sintetis yang ditanam Rexor di raga Topeng Besi akhirnya bangkit setelah penuh oleh kebencian, mengembalikan kekuatan lama Topeng Besi dan merubahnya menjadi "'''''Evil'' Torga'''" ("Torga Jahat"), sang Pemburu Satria yang dipenuhi kekuatan kebencian Anti-Satria.
**Pada Episode 48, Topeng Besi ahkirnya tumbang dalam duel melawan Torga. Neo Topeng Besi diperankan oleh aktor kostum Jerry Yass, ''Evil'' Torga diperankan oleh aktor kostum Mitsumori Sugishima, dan suara keduanya ditampilkan oleh Solihin.
*'''Prajurit VUDO / Kranion''', tentara perang VUDO dan anak buah ''Black Lord'' yang bersenjata tongkat pengejut berdaya listrik dan dapat menyamar menjadi manusia.
 
====''Death Phantoms''====
Trio ''Death Phantoms'' ("Bayang-bayang Kematian") adalah kelompok tempur dari ''Black Lord'', masing-masing mengendarai kapal antar-dimensi yang dapat bergabung menjadi sebuah kapal tempur. Mereka diutus ke Bumi dan menyamar sebagai [[manusia]] untuk menjalankan misi-misi besar sebagai perwakilan dari ''Black Lord''.
* '''Rexor''' / '''Reza Alamsyah''', pimpinan dari ''Death Phantoms'' yang bertopeng [[tiranosaurus]]. Paling cerdas di antara trio ''Death Phantoms'', ''Rexor'' berhasil menciptakan mesin yang dapat menduplikasi ''Power Stone'', menghasilkan ''Power Stone'' sintetis yang ditanamkannya di monster-monster anak buah ''Black Lord''. Walaupun tak sekuat aslinya, ''Power Stone'' sintetis memberikan monster-monster ''Black Lord'' kekuatan dahsyat. Memimpin misi invasi ke Bumi, dia menyamar menjadi seorang Menteri Pencaharian dan Penelitian [[Sumber Daya Alam]]. Rexor adalah taktisi ulung yang selalu menggunakan strategi cerdas dan elegan dalam menjalankan misi invasi ke Bumi, lebih memilih cara halus timbang kekerasan. Namun jika strateginya gagal, dia pun akan berubah menjadi ''Great Monster'' ("Maha Monster") Rexor yang dapat membagikan kekuatan gelombang getaran dahsyat pada monster-monster VUDO, serta menguasai jurus maha dahsyat ''Tyranno Bomber'' ("Pengebom Tirano") dan "Tyranno Explosion" ("Ledakan Tirano"). Pada Episode 47, Rexor nyaris tumbang olehdi kekuatantangan baru BIMABima-X hingga akhirnya nyawa Rexor berakhir daridi satriatangan NagaTopeng KouBesi. Wujud manusia dan suara ''Rexor'' ditampilkan oleh [[Agus Leo]].
* '''Lady Mossa''' / '''Amestina Seraphine''', bertopeng [[mosasaurus]] dan menyamar sebagai seorang wanita pengusaha batu perhiasan. Amnestina dapat mengakses informasi dan penemuan batu alam baru dengan kedok usaha batu perhiasannya. Wujud asli Lady Mossa adalah ''Great Monster'' Mossa yang mampu memanipulasi air dan menguasai jurus ''Water Cannon'' ("Meriam Air"). Riwayat Lady Mossa berakhir setelah raganya dimasuki sepuluh ''Power Stone'' Sintetis oleh ''Black Lord'' dalam eksperimen penciptaan ''VUDO Stone'', karena raganya tidak mampu menampung kekuatannya yang terlampau besar. Dalam keadaan sekarat, nyawanya berakhir setelah berterimakasih pada BIMA-X dkk. yang berusaha menolongnya dan memaafkan perbuatan-perbuatan jahatnya. Wujud manusia dan suara ''Lady Mossa'' ditampilkan oleh [[Paramitha Putri]].
* '''Draconer''' / '''Chris Ruslan''', bertopeng [[pteranodon]] dan dalam misinya menyamar sebagai seorang [[jurnalis]] muda pembawa acara liputan khusus ''Hot Scramble''. Draconer memilih penyamaran ini untuk menjangkau dan memanipulasi jaringan berita dan informasi terbaru di Bumi demi kepentingan VUDO. Wujud asli Draconer adalah ''Great Monster'' Draconer yang sangat cepat dan dapat terbang, dengan jurus ''Drill Claw'' ("Bor Cakar") dan ''Ptera Beam'' ("Sinar Ptera"). Draconer menjadi anggota ''Death Phantoms'' yang terkuat setelah mendapatkan kekuatan ''Phantom Weapon'' ("Senjata Bayang-bayang") pemberian ''Black Lord''. Dia akhirnya tumbang dalam pertarungan besar dengan gabungan kekuatan BIMA-X, Azazel, dan Torga. Dalam keadaan sekarat dan diacuhkan oleh ''Black Lord'' maupun para ''Death Phantoms'', nyawanya berakhir di tangan Topeng Besi yang membalaskan dendamnya. Raga kosong monsternya sempat dibangkitkan kembali oleh Rexor dengan ''Power Stone'' Sintetis menjadi [[zombi]] VUDO yang hilang ingatan dan tidak mengenal rasa sakit sebelum akhirnya kembali dikhianati dan mati di tangan Lady Mossa. Wujud manusia dan suara ''Draconer'' ditampilkan oleh [[Yoga Hoebner]].
Baris 115 ⟶ 116:
* '''Guiro''', monster [[armadillo]], muncul di Episode 13 dan 14, di Episode 19 dalam kelompok Monster Hantu, serta di Episode 47 dan 48 dalam pasukan ''Castle Knights'' Black Lord. ''Guiro'' adalah perwira VUDO yang selalu bertarung dengan ilmu bela diri tangan kosong dan berkulit [[baju zirah]] sebagai perisai tubuhnya. Ia dapat menggulungkan tubuhnya menjadi bola besi untuk menyerang dan memperdaya musuhnya. Pengisi suaranya adalah Marco Damian.
* '''Magna''', monster [[badak]], muncul di Episode 24 dan 25, dan di Episode 47 dan 48 dalam pasukan ''Castle Knights'' Black Lord. Magna adalah perwira VUDO dengan kekuatan fisik terkuat yang tunduk kepada Lady Mossa dalam misi pencarian ''Power Spot'' VUDO di Jakarta. Magna bertugas menanamkan pasak-pasak sensor raksasa ke dalam Bumi dengan senjatanya, ''Palu Magna''. Dengan kulit terbuat dari [[logam]] super kuat, Magna menyerang dahsyat dengan palunya dan serudukan yang sangat kuat. Pengisi suaranya adalah Julian Widjaja.
* '''Nermean''', monster [[singa]], muncul di Episode 26 dan 27, dan di Episode 47 dan 48 dalam pasukan ''Castle Knights'' Black Lord. Nermean adalah prajuritpewira VUDO terkuat yang tunduk kepada Rexor dalam misi pengaktifan ''Power Spot'' Badai yang meluluhlantakkan Jakarta. Bersenjatakan pedang, Nermean menguasai ilmu sihir api merah ''king's roar'' ("raungan raja"), api biru ''blue poison'' ("racun biru"), dan ''mirrors crossing'' ("perlintasan cermin") yang dapat mengecoh pikiran musuh-musuhnya dengan [[ilusi]]. Pengisi suaranya adalah Marco Damian.
*'''Super Kranion''', monster kranion, muncul di Episode 31. Super Kranion adalah monster yang tercipta dari ''Power Stone'' Sintetis yang ditanamkan Zacros di tubuh Nico Tjandra, seorang [[petinju]] yang hatinya kerap dilanda dendam dan benci. Sebagai monster jenis baru, Super Kranion berkekuatan fisik sangat dahsyat yang jauh melampaui prajurit Kranion lain pada umumnya. Pengisi suaranya adalah Bhakti Bubes.