'''Kereta Api Kaligung Mas''' adalah kereta api kelas eksekutifekonomi dan bisnisac yang dioperasikan [[PT Kereta Api Indonesia]] (Persero) di Pulau Jawa dengan jurusan Semarang Tawang - Tegal dan sebaliknya. Pada awalnya kereta Kaligung hanya tersedia "Kaligung Bisnis" dan "Kaligung Ekonomi". Sementara para penumpang yang ingin pergi ke Tegal maupun Semarang dengan kereta kelas Eksekutif harus memesan tiket KA jurusan Semarang atau Surabaya dengan harga tiket yang mencapai Rp200.000-300.000,00. Setelah PT KAI Daop IV Semarang mempertimbangkan KA Eksekutif-Bisnis relasi Tegal-Semarang maka munculah nama Kaligung Mas. Nama Kaligung diambil dari nama sungai yang terdapat di Tegal yaitu [[Kali Gung]].