Kerajaan Nishada

Revisi sejak 13 November 2022 07.39 oleh Bot5958 (bicara | kontrib) (Perbaikan untuk PW:CW (Fokus: Minor/komestika; 1, 48, 64) + genfixes)

Kerajaan Nishada merupakan kerajaan yang didiami oleh Suku Nishada, sebuah suku orang-orang Veda yang dianggap sebagai suku yang diasingkan. Ekalawya merupakan Raja dari Suku Nishada tersebut. Ia pernah menyerang Dwaraka sekali, dan dibunuh oleh Wasudewa Krishna dalam pertempuran. Kerajaan tersebut terletak di jajaran Aravalli di negara bagian Rajasthan, India. Selain kerajaan yang diperintah Ekalawya, ada banyak Kerajaan Nishada lainnya.