Kota Raya Walini
kota terencana di Indonesia
Kota Walini adalah suatu kota terencana yang akan dibangun oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Kota ini terletak di Kec. Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat. Kota Raya Walini diproyeksi akan menjadi pusat bisnis internasional, dan pemukiman berwawasan ramah lingkungan menggantikan kawasan Bandung Raya yang padat. Kota Walini akan terhubung dengan jalur Kereta api cepat Jakarta-Bandung, dimana pada Tanggal 21 Januari 2016, Presiden Jokowi meletakan batu pertama sebagai awal dari pembangunan Kereta api cepat Jakarta - Bandung, jalur kereta ini mempunyai 4 stasiun besar yakni, Stasiun Tegalluar (Gedebage), Stasiun Walini (Cikalongwetan), Stasiun Karawang dan stasiun Halim Perdanakusumah.
Fasilitas
- Kota Fashion
- wilayah kampus pendidikan yang berkaitan dengan perkembangan ilmu teknologi dan kebudayaan
- kawasan bisnis
- agrowisata
- real estate
- perkantoran
- mal
- pusat bisnis
- pasar modern
- tempat rekreasi
- kawasan yang difungsikan untuk kegiatan komunitas masyarakat,
- Disneyland Indonesia
Akses dan Transportasi
Terdapat akses menuju Kota Baru Parahyangan yaitu:
- Jalur Kereta Cepat Bandung - Jakarta
- Jalan Tol Cipularang exiting Warung Domba
- Jalan Raya Padalarang dari arah Bandung - Purwakarta
Pranala luar
- (Indonesia) Pembangunan Kota Raya Walini
- (Indonesia) Pembangunan Infrastruktur Walini