Monumen Yos Sudarso

monumen di kota Tegal Indonesia
Revisi sejak 11 Maret 2017 01.12 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Monumen Yos Sudarso adalah tugu prasasti yang didirikan sebagai wujud penghormatan bagi para pahlawan yang telah gugur dalam Pertempuran Laut Aru tanggal 15 Januari 1962. Diresmikan kali pertama pada tanggal 15 Januari 1969 oleh Deputi Khusus, Laksamana Muda Laut Suharno. Lokasi monumen ini berada di Jalan Pemuda Kota Tegal, Jawa Tengah, tepat di depan Gedung DPRD Kota Tegal. Pada tahun 2013, monumen tersebut dipugar tanpa meninggalkan bentuk aslinya. Setiap tahun, monumen ini digunakan sebagai tempat upacara dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudera, oleh prajurit TNI AL.[1][2][3]

Monumen Yos Sudarso

Monumen Yos Sudarso
Informasi
Lokasi Kota Tegal
Negara Indonesia Indonesia
Dirancang oleh Sapto Hudoyo
Pemilik
Awal pembangunan 1969

Sejarah

Monumen ini didirikan sebagai penghormatan bagi para pahlawan yang gugur dalam Pertempuran Laut Aru tanggal 15 Januari 1962. Dalam pertempuran yang penuh heroik itu, telah gugur Deputi Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Komodor Yos Sudarso, Kapten Laut Wiratno, Kapten Laut Memet Sastrawiria, Letnan Muda Tjiptadi dan 21 orang anak buah kapal KRI Macan Tutul lainnya. Di samping itu, pembangunan monumen di ini juga bermaksud untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan laut yang telah berjuang di Kota Tegal pada masa Perang Kemerdekaan.[4]

Kota Tegal sengaja dipilih sebagai lokasi berdirinya monumen, karena dari kota itulah cikal bakal berdirinya Pendidikan Angkatan Laut. Tegal merupakan kota pantai serta pelabuhan yang cukup strategis di sepanjang wilayah pantai utara (pantura) Jawa. Di kota ini pula, pada awal kemerdekaan, telah dibentuk BKR Laut yang kemudian berkembang menjadi pangkalan-pangkalan Angkatan Laut Republik Indonesia (ALRI) yang mempunyai kekuatan besar. Dalam perkembangannya, pangkalan ALRI IV Tegal berubah menjadi Corps Armada IV Tegal.[5]

Berkas:Monumen Yos Sudarso1.jpg
Upacara peringatan Hari Dharma Samudera di Monumen Yos Sudarso

Monumen Yos Suedarso dibangun pada tahun 1968 di kota Tegal, Jawa Tengah dan terletak di pinggir jalan utama di depan Balai Kota Tegal (sekarang menjadi Gedung DPRD Kota Tegal). Diresmikan pada tanggal 15 Januari 1969 oleh Deputi Khusus, Laksamana Muda Laut Suharno bertepatan dengan peringatan Hari Dharma Samudera.[6]

Perancang monumen ini adalah Saptohoedojo, dari Yogyakarta, berupa piramida yang terpotong itu dibuat dari beton. Di bagian luarnya dilapisi marmer hitam dan bagian atasnya dibangun dukungan patung segi empat yang merupakan leher tugu. Sedangkan pada puncak monumen ini adalah patung dada Komodor Yoss Sudarso yang dibuat dari bahan perunggu. Tinggi keseluruhan monumen mencapai 9 meter, terletak pada area seluas 49 meter persegi. Patung ini menghadap ke utara, arah Laut Jawa. Di bagian tengah depan terdapat simbol ALRI dan di bawahnya terdapat nama-nama pahlawan Laut Aru yang gugur, serta terpasang prasasti peresmian yang berbunyi '"Monumen Jos Soedarso diresmikan oleh Panglima Angkatan Laut Laksamana Laut Moeljadi, Tegal tanggal 15 Djanuari 1969"'.

Lihat pula

Referensi