Berkah Cinta

seri televisi Indonesia tahun 2017

Berkah Cinta merupakan serial drama TV Indonesia atau biasa dikenal dengan sebutan sinetron. Serial ini mulai ditayangkan pada 20 Februari 2017 di stasiun televisi SCTV dan diproduksi oleh SinemArt. Sinetron ini dibintangi oleh Irish Bella, Giorgino Abraham, Angela Gilsha,Juan Christian, Omar Daniel, Eva Anindhita, Donny Michael, Indah Indriana, Cut Meyriska, Akbar Kurniawan, Sheila Marcia, Meriam Bellina, Elly sugigi, Windy Wulandari, Cut Sarra, Aswin Fabanyo, Bintang Maharani

Berkah Cinta
Berkas:BerkahCinta.jpg
GenreDrama
PembuatSinemArt
SutradaraSridhar Jetty
PemeranIrish Bella
Giorgino Abraham
Omar Daniel
Eva Anindhita
Donny Michael
Angela Gilsha
Juan Christian
Indah Indriana
Cut Meyriska
Akbar Kurniawan
Elly Sugigi
Sheila Marcia
Meriam Bellina
Moudy Wilhelmina
Adjie Pangestu
Umar Lubis
Windy Wulandari
Cut Sarra
Aswin Fabanyo
Bintang Maharani
Lagu pembukaMenemukanmu - Indah Dewi Pertiwi
Bila Ku Harus Memilih - Widi Nugroho
Lagu penutupMenemukanmu - Indah Dewi Pertiwi
Bila Ku Harus Memilih - Widi Nugroho
Negara asalIndonesia
Bahasa asliIndonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode135 (9 Mei 2017)
Produksi
ProduserLeo Sutanto
Lokasi produksiJakarta Selatan, Depok
Pengaturan kameraSingle-camera
Durasi90 menit
Rumah produksiSinemArt
DistributorSurya Citra Media
Rilis asli
Jaringan
Format gambar576i (4:3 SDTV)
Format audioStereo
Rilis20 Februari 2017 –
Sekarang
Acara terkait
Cahaya Cinta
Cinta Dari Surga

Sinopsis

Berkah Cinta merupakan drama keluarga tentang perjodohan oleh orang tua yang merupakan sahabat lama. Sinetron dengan setting kehidupan perkotaan menceritakan Tania Amalia (Irish Bella) dijodohkan oleh ayahnya Haris (Adjie Pangestu) dengan anak dari sahabat karibnya Lukman (Umar Lubis) yang bernama Eros (Giorgino Abraham). Perjodohan ini ditentang oleh kakak Tania, Vano (Omar Daniel).

Seharusnya pertunangan akan membawa kebahagiaan bagi kedua calon. Tapi sayangnya bukan itu yang dirasakan oleh Tania. Bahkan Tania belum pernah melihat seperti apa calon lelaki yang dipilihkan oleh Haris ayahnya. Haris yang baru pulang ke Indonesia setelah berobat dari Amerika untuk penanganan jantungnya tidak sendiri melainkan bersama Lukman teman semasa kecilnya. Kepulangan Haris bersama Lukman adalah untuk menjodohkan kedua anak mereka yaitu Tania dengan Eros.

Saat mereka akan menemui Eros, ditengah perjalanan, Tania, Haris, dan Lukman mengalami kecelakaan, yang mengakibatkan Haris dan Lukman tewas seketika. Untungnya Tania selamat dalam kejadian itu. Dalang dari kecelakaan tersebut ialah Tama (Donny Michael) yang tak lain adalah kakak kandung dari Sisil (Angela Gilsha) & Karin (Eva Anindhita) istri Vano. Tama melakukan itu semua karena ia menaruh dendam kepada Haris, karena Haris tidak memberi restu kepada pernikahan Karin dan Vano dulu.

Vano pun menitipkan Tania di rumah Tama karena ia harus pergi keluar kota. Vano berharap agar Tania bisa melupakan kematian Haris, ayahnya dan hidup bahagia di rumah Tama. Tetapi kenyataannya Tania selalu disiksa Oleh Karin, Tama, dan Sarah (Windy Wulandari). Namun, ditengah penderitaan yang dialaminya, Tania tetap tegar dan terus berjuang untuk menemukan Eros, cinta sejatinya.Bahkan Tama yang semakin jahat kepada Tania, pun menyukai kepada Tania, karena sifat tania yang begitu tegar.

Awal pertemuan Eros dan Tania dimulai saat tas Tania dijambret oleh perampok dan Eros pun menolong tania. Mereka belum berkenalan namanya pun dipertemukan secara terus menerus. Sampai pada akhirnya Tania mengetahui Eros yang sebenarnya yaitu Dion/Eros Kw (Juan Christian) Yang merupakan mantan Sisil yang disuruh oleh sarah uuntuk menjadi Eros, tunangan Tania. Tania yang sering berjalan sama Eros Kw pun merasa tidak menyukai dia, melainkan Eros yang selama ini menolongnya. Dion atau Eros Kw pun tidak tega melihat Tania yang sedih dan pada akhirnya Eros pun membongkar Rahasia identitas yang sebenarnya ke Tania bahwa ia bukan Eros yang sebenarnya melainkan Eros yang selama ini tolongin kamu. Tania pun terkejut dan ia langsung pergi ke rumah Eros untuk membuktikan bahwa Eros adalah cinta sejati Tania. Saat di Rumah Eros, Sisil yang membuka pintu, kemudian Tania memaksa Sisil untuk masuk ke rumag Eros dan akhirnya Tania melihat foto Eros, cinta sejati dan Lukman yang merupakan sahabat karib Haris. Sisil yang mengetahui Tania yang melihat foto tersebut pun terkejut dan tania tidak boleh membongkar identitas Tania yang sebenarnya. Tania pun mengalah demi Sisil.

Setelah sekian lama, Eros yang tidak mengetahui nama Tania atau yang biasanya dipanggil Cantik, akhirnya Eros tahu, saat Eros datang ke rumah Tama yang memasang nama sisil atau tania kw di depan rumah. Eros pun marah kepada Tama dan meminta penjelasan tentang sisil atau Tania Kw. Tama pun menjelaskan tentang tania yang sebenarnya. Eros pun kaget dan tidak menyangka bahwa si cantik adalah Tania yang sebenarnya. Perjanjian pun tidak bisa dibatalkan, Eros pun harus menikah dengan sisil. Saat pernikahan Eros dan Sisil, Eros sengaja tidak menyebutkan nama Sisil melainkan Tania. Pernikahan pun batal.

Tania yang ingin hidup bahagia pun Sirna. Karena Keluarga pratama yang sangat membenci Tania. Setelah Tante Sarah menghilang dari hutan, Tania pun diculik oleh Pratama, disiksa oleh Karin Bahkan Tante Hera pun membenci Tania karena selalu merepotkan Eros yang selalu menolong Tania dari penderitaan keluarga Tama Dan membuat Eros sakit ginjal karena Ulah tania yang membuat Teh untuk Eros. Padahal bukan tania yang membuat teh beracun melainkan Tante Sarah. Selain itu Tante Hera tidak suka kalau grace (Bintang Maharani) yang merupakan tante Eros dan istri dari (Aswun Fabanyo) itu menjodohkan Tania dan Eros Bahkan ia sempat mengusir grace dan Sumi (Elly Sugigi) di rumah Grace, tetapi digagalkan Oleh Eros

Tidak hanya Tania, Vano yang ingin hidup bahagia bersama karin juga sirna, karena Karin yang begitu membenci kepada tania. Sehingga Vano pun mengucapkan cerai pada karin. Bahkan karin pun cemburu dengan kehadiran Fira (Indah Indriana) yang merupakan Teman Smp Vano

Selain Vano, Vira pun selalu diganggu dengan ulah Karin yang merusak rumah kontrakan Vira. Tetapi dengan beraninya fira pun mengancam ulah karin. Bahkan fira yang dipecat di rumah sakit sebagai suster pun karena ulah Karin. Karin yang sengaja pun menjatuhkan fira begitu saja. Vira yang tidak diam saja pun membalas ulah karin dengan balasan dan perkataan yang sama.

Tama yang mengetahui Eros sakit ginjal pun membawa pergi tania jauh-jauh supaya Tania tidak pergi ke rumah sakit. Tama pun membawa Tania pergi ke rumah makan. Sesampai di rumah makan, Tama pun menyuruh tania duduk dan makan. Tetapi saat makan, tama pun mendapat telepon dari klien, sedangkan Tania pun mendapat telpon dari rumah sakit bahwa ginjal Tania cocok buat Eros. Perasaan yang senang pun membuat tania kabur dari pengawasan pengawal dengan alasan ke toilet. Tak lama kemudian, pengawal pun bilang ke Tania, bahwa tania kabur dari ruang makan tersebut, Tama pun marah kepada pengawal tersebut. Tama mencari Tania dan sesampai ia bertemu Tania yang sedang naik angkot. Tama pun menyatakan cinta kepada Tania, tetapi sayang cinta tama pun ditolak oleh Tania dan lebih memilih Eros. Tania pun meningalkan Tama. Sesampai di rumah sakit, Tania bertemu dengan Fira. Tania pun berkata bahwa ia senang karena ginjalnya cocok untuk eros. Fira yang awalnya ragu terhadap keputusan tania akhirnya ia mengikuti omongan Tania. Tania pun langsung tidur di tempat tidur pasien untuk proses pendonoran ginjal. Saat mau masuk di UGD, tante hera yang membuka selimut untuk mengetahui siapa yang mendonorkan ginjal buat Eros pun digagalkan oleh dokter yang sekaligus Teman Eros. Proses pendonoran ginjal pun selesai dan eros pun sembuh dari penyakit Gagal ginjal.

Setelah Eros sembuh dari penyakit ginjal, Ia pun meluangkan waktu untuk bekerja di kantornya, tetapi ia harus menerima kenyataan pahit karena Tania sudah tunangan sama Tama. Padahal Tania terpaksa menerima tunangan yang di paksa juga oleh Karin. Tetapi eros tidak menyerah untuk mengejar cinta Tania.

Setelah Tania danTama resmi tunangan, tak lama datanglah Venus (Sheila Marcia) yang menjadi seorang pemimpin perusahaan yang memecat eros di kantornya ternyata menyukai Tama sejak dulu dan membenci tania karena Tania merebut tama.

Davin (Akbar Kurniawan) yang ditabrak oleh karin dan pura- pura lupa ingatan pun bunuh diri. Tetapi saat mau bunuh diri bertemulah Luna (Meriam Bellina) yang mau bunuh diri. Terjadi perselisihan, dan saat mereka berjalan untuk pulang, tiba-tiba ada mobil, Luna pun menabrakkan diri. Kaki luna pun terluka dan Kaki Luna pun diobati oleh Eros.

Setelah rencana davin pura-pura lupa ingatan berhasil kini davin, melaporkan Karin ke penjara. Sisil pun benci kepada Davin. Davin pun mencabut tuntutan Karin karena Karin berjanji tidak mengganggu Tania lagi dan karin pun hamil dengan anaknya Vano. Vano pun tidak jadi cerai dengan karin. Ia harus menjaga anaknya Karin dan juga melepas Fira, walaupun vano masih mencintai Fira begitu juga dengan Fira.

Sarah pun kembali. Ia bekerjasama dengan karin agar Tania gila. Sarah dengan sengaja menyamar sebagai pembunuh Harris dan lukman meneror Tania. Tania pun ketakutan akibat di teror terus menerus dan Karin pun menjebloskan Tania Ke Rumah sakit Jiwa. Eros dan tama tidak diam saja begitu tania masuk Di RSJ. Eros pun akhirnya membebaskan Tania yang ditolong juga oleh Tama. Tania pun dibawa sama Tama Di bangunan yang tinggi. Tama pun meminta Tania untuk jatuh. Tania terkejut dengan perubahan sikap Tama. Tania pun hampir jatuh tetapi diselamatkan Oleh Tama karena Tama mencintai Tania. Tak lama kemudian Tania kembali ke rumah dan kondisi Tania pun sudah pulih.

Rahasia Luna sebagai ibu dari Tama, Karin dan sisil dibongkar oleh Sisil. Sisil pun memaafkan perbuatan Luna yang meninggalkan Tama, Karin dan Sisil demi laki-laki yang ternyata Lukman Ayahnya Eros yang berarti Eros saudara dengan Tama, Karin dan sisil.

Perjalanan cinta Eros dan tania pun tidak berjalan mulus karena kedatangan Nella (Cut Meyriska) mantannya Eros.

Apakah Eros dan Tania akan bersatu untuk menjalankan permintaan terakhir almarhum ayah mereka.Apakah Tania bisa hidup bahagia dan apakah Tama akan merebut cinta tania dari Eros. Apakah Venus akan merebut Cinta Tama. Apakah Tama, Karin akan mengakui Luna sebagai ibunya sendiri. Apakah Nella akan menganggu hubungan Eros dan Tania dan juga Apakah Hati hera luluh setelah melihat penderitaan Tania dan rela berkorban mendonorkan ginjal untuk Eros. Saksikan kisah serunya dalam sinetron Berkah Cinta yang tayang setiap hari pukul 21.30WIB hanya di SCTV.

Pemeran

Pemeran Karakter Keterangan
Irish Bella Tania Amalia Dijodohkan Dengan Kedua Orang Tua Untuk Pacaran Dengan Eros
Disukai Pratama
Adik Vano
Sahabat Davin
Giorgino Abraham Eros Hakim Dijodohkan Dengan Kedua Orang Tua Untuk Pacaran Dengan Tania
Disukai Sisil
Keponakan Hera & Grace
Omar Daniel Vano Kakak Tania
Mantan Suami Karin
Menyukai Vira
Ditugaskan Tama Untuk Pergi Ke Jepang
Eva Anindhita Karin Adik Pratama
Mantan Istri Vano
Membenci Tania
Kakak Sisil
Anak Kandung Luna
Keponakan Sarah
Angela Gilsha Sisil Adik Pratama & Karin
Menyukai Eros
Benci Tania
Menyukai Davin
Anak Kandung Luna
Keponakan Sarah
Donny Michael Pratama Wirayuda/Tama Kakak Karin & Sisil
Menyukai Tania
Disukai Venus
Anak Kandung Luna
Keponakan Sarah
Cut Meyriska Nella Mantan Eros Di Australia
Indah Indriana Vira Teman SMP Vano
Dibenci Karin
Sahabat Tania
Elly Sugigi Sumi Mantan Pembantu Di Rumah Pratama
Menyukai Davin
Akbar Kurniawan Davin Sahabat Tania dan Vano
Disukai Sumi
Menyukai Sisil
Sahabat Tania
Windy Wulandari Sarah Tante Pratama, Karin Dan Sisil
Membenci Tania
Adik Ipar Luna
Bintang Maharani Grace Tante Eros
Suami Rusdi
Adik Hera & Lukman
Meriam Bellina Luna Ibu Kandung Tama, Karin & Sisil
Kakak Ipar Sarah
Sheila Marcia Venus Pemilik Perusahaan Yang Di Kuasai Tama
Mantan Kekasih Tama
Merebut Cinta Tama Dari Tania
Hakiem Aziz Rendy Bodyguard Venus
Tino Darso Andhika Pemimpin Perusahaan Yang Dimiliki Eros

Mantan Pemain (Musiman/Jarang Muncul)

Pemeran Karakter Keterangan
Adjie Pangestu Haris Ayah Tania & Vano
Sahabat Lukman
Mantan Mertua Karin
Umar Lubis Lukman Hakim Ayah Eros
Kakak Hera & Grace
Kakak Ipar Rusdi
Aswin Fabanyo Rusdi Suami Grace
Om Eros
Adik Ipar Lukman & Hera
Juan Christian Dion Mengaku Eros KW
Mantan Pacar Sisil
Cut Sarra Hera Adik Lukaman
Tante Eros
Benci Tania
Kakak Grace

Perbandingan Dengan Anugerah Cinta

Pemeran Anugerah Cinta Berkah Cinta
Irish Bella Naura Tania
Giorgino Abraham Arka Eros
Angela Gilsha Kinta Sisil
Michella Putri Alea Tidak Bermain
Claudia Andhara Tiara Tidak Bermain
Donny Michael Tidak Bermain Tama
Nicole Elizabeth Rossi Mia Tidak Bermain
Cut Meyriska Tidak Bermain Nella
Cut Sarra Tidak Bermain Hera
Eva Anindita Tidak Bermain Karin
Windy Wulandari Tidak Bermain Sarah
Indah Indriana Jenny Vira
Roger Danuarta dr. Ryan Tidak Bermain
Baim Wong Choky Tidak Bermain
Riana Chalid Narti Tidak Bermain
Elly Sugigi Kiyem Sumi
Natasha Dewanti Aruni Tidak Bermain
Omar Daniel Rey Vano
Akbar Kurniawan Tidak Bermain Davin
Sheila Marcia Tidak Bermain Venus
Meriam Bellina Tidak Bermain Luna
Juan Christian Tidak Bermain Dion
Adjie Pangestu Hutomo Haris
Umar Lubis Samsul Lukman
Bintang Maharani Tidak Bermain Grace
Aswin Fabanyo Tidak Bermain Rusdi
Ria Probo Vina Tidak Bermain
Riza Syah Oky Tidak Bermain
David Hoffman Jaja Tidak Bermain
Moniq Crasivaya Winda Tidak Bermain
Hakiem Aziz Agung Rendy
Vanty Veronica Bella Tidak Bermain
Lily SP Moza Tidak Bermain
Adam Jordan DK (Dodi Kurniawan) Tidak Bermain
Cut Meyriska Tidak Bermain Nella

Pemeran Figuran

  • Unknown sebagai Tama Kecil
  • Unknown sebagai Sisil Kecil
  • Unknown sebagai Karin Kecil
  • Action Team sebagai Anak Buah Tama
  • Action Team Sebagai Anak Buah Venus
  • Action Team sebagai Karyawan Kantor

Kontroversi

KPI Memberi Peringatan

KPI memberi peringatan terhadap tayangan Berkah Cinta pada tanggal 11 April 2017, 11 Maret sampai 25 Maret 2017 menampilkan adegan perkelahian antara Tama (Donny Michael) dan Eros(Giorgino Abraham) hal ini dapat ditiru oleh anak anak dan remaja ini Juga melanggar Pasal 15 Ayat (1) dan Pasal 37 Ayat (4) huruf a SPS KPI Tahun 2012 tentang perlindungan remaja dan penggolongan program siaran.

Penyiaran dan Distribusi Online

Penayangan perdana diudarakan pada 20 Februari 2017 oleh stasiun televisi SCTV. Episode pertama ditayangkan tanpa jeda iklan dengan durasi sepanjang 90 menit. Tayangan ini didistribusikan pada hari yang sama di vidio.com.

Perubahan Jam Tayang

Episode Jam tayang
1 - 20 21:30-23:00 WIB
22:30-00:00 WITA
23:30-01:00 WIT
21 - 30 20:15-22:00 WIB
21:15-23:00 WITA
22:15-00:00 WIT
31 - 101 20:55 -23:30 WIB
21:55-00:30 WITA
22:55-01:30 WIT
102 - Sekarang 21:30-23:30 WIB
23:00-01:00 WITA
00:00-02:00 WIT

Referensi

Berkah Cinta Tayang, Irish Bella: Semoga Fans Makin Baper
4 Sinetron Baru Sinemart Tayang di Layar SCTV Hari Ini
Diguyur Hujan, Meet and Greet SinemArt All Stars Tetap Meriah
Peringatan dari KPI Pusat

Pranala luar