Pemilihan umum parlemen Suriah 2016
Pemilihan parlemen diadakan di Suriah untuk memilih Dewan Rakyat pada tanggal 13 April 2016.[2] Pemilihan Parlemen di Suriah terjadi setiap empat tahun, dan yang terakhir terjadi di tahun 2012, sementara pemilihan presiden yang dilakukan setiap tujuh tahun, pemilihan terakhir di tahun 2014. Parlemen saat ini berakhir pada tahun 2020, untuk selanjutnya dilaksanakan pemilihan parlemen.
Pemilu Parlemen Suriah2016 | |||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
2012 2020 13 April 2016 | |||||||||||||||||||||||||
Dibutuhkan 126 dari 250 kursi untuk menjadi mayoritas di Parliamen Suriah | |||||||||||||||||||||||||
Kandidat | |||||||||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||||||||
|
Latar belakang
Di tengah-tengah hampir lima tahun perang saudara dan berikutnya negosiasi untuk gencatan senjata, menyusul intervensi militer rusia dalam Perang Sipil Suriah dan Angkatan Darat Suriah, Presiden Bashar al-Assad melaksanakan pemilu ini.
Pada saat pemilu, Kegubernuran Idlib hampir seluruhnya di luar kontrol pemerintah, karena dikuasai oleh Tentara Pembebas. Kegubernuran Ar-Raqqah dan Kegubernuran Dayr az-Zawr yang sebagian besar ditempati oleh ISIS. Dengan demikian, pemilu tidak terjadi di provinsi ini. Beberapa daerah seperti Aleppo, Homs dan Daraa juga dikuasai oleh pasukan anti-pemerintah pada saat pemilu. Rojava juga menjadi daerah semi-otonom sejak perang saudara dimulai.
Sistem pemilu
Semua 250 anggota Dewan Rakyat terpilih dari 15 multi-anggota konstituen.
Konstituen | Kursi | Populasi |
---|---|---|
Kegubernuran Damaskus |
29 | 1,754,000 |
Keubernuran Rif Dimashq | 19 | 2,836,000 |
Aleppo (kota) | 20 | 2,132,100 |
Kegubernuran Aleppo | 32 | 2,735,900 |
Kegubernuran Homs | 23 | 1,803,000 |
Kegubernuran Hama |
22 | 1,628,000 |
Kegubernuran Lataki | 17 | 1,008,000 |
Kegubernuran Idlib |
18 | 1,501,000 |
Kegubernuran Tartus |
13 | 797,000 |
Kegubernuran Ar-Raqqah | 8 | 944,000 |
Kegubernuran Dayr az-Zawr | 14 | 1,239,000 |
Kegubernuran Al-Hasakah | 14 | 1,512,000 |
Kegubernuran Daraa |
10 | 1,027,000 |
Kegubernuran As-Suwayda | 6 | 370,000 |
Kegubernuran Quneitra | 5 | 90,000 |
Total | 250 | 21,377,000 |
Hasil
Pimpinan Partai ba'ath Fron Progresif Nasional menguasai 200 dari 250 kursi, sedangkan oposisi di dalam dan luar negeri memboikot pemilu, jumlah pemilih adalah 57.56%. Dua orang Armenia yang terpilih sebagai Wakil Rakyat, yang salah satunya perempuan Armenia pertama dalam sejarah .[5]
Reaksi
- Germany - Martin Schaefer, juru bicara Kementerian luar Negeri telah mengumumkan bahwa Jerman tidak akan menerima hasil pemilu. Dia menyatakan bahwa "penyelenggaraan pemilu yang bebas dan adil tidak mungkin terjadi dengan situasi seperti saat ini, dengan adanya pengungsi, dan situasi perang saudara yang sedang berkecamuk."[6]
- United States - John Kirby, juru bicara Departemen luar Negeri Amerika Serikat telah mengumumkan bahwa Amerika Serikat percaya pemilu ini tidak kredibel, adil atau bebas. Ia mencontohkan banyaknya warga negara yang pergi berperang sebagai akibat dari Perang Sipil Suriah.[7]
Referensi
- ^ "Syrian Parliament to Be Headed by Woman for First Time in History". Sputnik International.
- ^ "Polling Stations Closed in All of Syria's Provinces – Elections Committee". Sputnik International.
- ^ "Population estimates on 31 December 2011" (dalam bahasa Arab). Central Bureau of Statistics. Diakses tanggal 23 February 2016.
- ^ "2004 census data" (dalam bahasa Arab). Central Bureau of Statistics. Diakses tanggal 23 February 2016.
- ^ Hairenik. "Two Armenians Elected to Syria's Parliament". Armenian Weekly.
- ^ "The Latest: Syrian opposition in Geneva lashes out at Assad". The Chronicle Herald.
- ^ http://www.turkishweekly.net/2016/04/15/news/Syrian-elections-not-credible-or-fair-with-assad-us/