Adikara IV

Revisi sejak 14 Maret 2019 06.45 oleh Rex Aurorum (bicara | kontrib) (Ilham151096 memindahkan halaman Ario Adikara IV ke Adikara IV)

Ario Adikara IV adalah Adipati Pamekasan yang memerintah pada tahun 1743-1750 menggantikan kakak iparnya yaitu Ario Adikara III yang meninggal dunia pada tahun 1743.

Asal-usul

Nama asli Ario Adikara IV adalah Raden Ismail merupakan anak kedua dari Adipati Pamekasan, Ario Adikara II (1708-1737). Beliau mempunyai kakak bernama Raden Ayu Adikara III yang menikah dengan Ario Adikara III, Adipati Pamekasan 1737-1743.

Ario Adikara IV menikah dengan putri Pangeran Cakraningrat V dan dikaruniai putra : (1) Ario Adiningrat, Adipati Pamekasan 1750-1752. Pernikahan dengan Raden Ayu Rasmini (Putri Raden Tumenggung Wiramenggala, Adipati Sumenep), berputra : (2) Raden Demang Walikrama; (3) Raden Demang Jaingsekar; (4) Raden Demang Jaingasmara; dan (5) Raden Ayu Bangsi Wongsodirejo. Pernikahan dengan wanita Pademawu berputra : (6) Raden Demang Surodirejo I.

Ario Adikara IV meninggal di desa Bulangan pada tahun 1750 saat bertempur dengan Ke' Lesap dan pasukannya sehingga mendapat julukan Adikara Sidhing Bulangan, dimakamkan di kompleks Pemakaman Gatotkaca Kolpajung Pamekasan berdampingan dengan makam Ario Adikoro I dan Ario Adikara III . Yang menggantikan tahtanya adalah putranya yang kemudian bergelar Ario Adiningrat, untuk mudahnya disebut sebagai Ario Adikara V.

Daftar Pustaka

  • Zainalfattah.1951.Sedjarah Tjaranja Pemerintahan Di Derah-Daerah Di Kepulauan Madura Dengan Hubungannya. The Paragon Press. Pamekasan
  • Adurrahchman, Drs.1971.Sejarah Madura Selajang Pandang. Sumenep

Templat:Topik Pamekasan