SNH48 Group merujuk kepada kelompok grup saudari dari grup idola Tiongkok SNH48. Berdasarkan pada konsep "idola yang dapat kau temui" dari AKB48, SNH48 membentuk dua grup saudari, BEJ48 (Beijing) dan GNZ48 (Guangzhou) pada 2016. Hal ini juga menjadi penyebab SNH48 berpisah dari AKB48 Group.[1] Pada Pemilihan Umum ketiga SNH48 pada 20 Juli 2016, SHY48, yang berbasis di Shenyang, diumumkan.[2] Pada 2 Juni 2017, grup saudari keempat, CKG48 (dulunya CHQ48[3]), yang berbasis di Chongqing, diumumkan.[4] Pada 25 September 2017, grup saudari kelima, CGT48 (dulunya CND48[3]), yang berbasis di Chengdu, diumumkan.[5]

SNH48 Group
SNH48 Group di Pemilihan Senbatsu SNH48 ke-4
SNH48 Group di Pemilihan Senbatsu SNH48 ke-4
Informasi latar belakang
Asal Tiongkok
GenrePop
Tahun aktif2016–sekarang
Artis terkait

Dikabarkan, SNH48 akan membentuk grup-grup saudari, yang meliputi[3]

Peta persebaran

Persebaran geografi grup saudari SNH48

Referensi