Calvin Harris

pemusik dan disjoki asal Skotlandia
Revisi sejak 16 November 2018 02.52 oleh Hanamanteo (bicara | kontrib) (Menolak 6 perubahan teks terakhir dan mengembalikan revisi 12628258 oleh Dikaalnas)

Adam Richard Wiles (lahir 17 Januari 1984), lebih dikenal dengan nama panggung Calvin Harris, adalah seorang DJ, penyanyi, penulis lagu, dan produser rekaman asal Skotlandia. Album debutnya, I Created Disco, dirilis pada tahun 2007 dan berisi singel-singel top 10 seperti "Acceptable in the 80s" dan "The Girls". Album studio keduanya, Ready for the Weekend (2009), meraih posisi puncak dalam UK Album Chart dengan singel andalan "I'm Not Alone", "Flashback" dan "You Used to Hold Me".

Calvin Harris
Informasi latar belakang
Nama lahirAdam Richard Wiles
Lahir17 Januari 1984 (umur 40)
Dumfries, Skotlandia, Britania Raya
GenreElectropop, electro house, nu-disco, synthpop
PekerjaanPenyanyi-penulis lagu, produser, DJ
InstrumenVokal, keyboard, sintesiser
Tahun aktif1999–sekarang
LabelFly Eye, Columbia, Ministry of Sound, Ultra, Roc Nation
Situs webwww.calvinharris.co.uk

Sebuah album remix berjudul L.E.D. Festival dirilis pada bulan Juli 2010 sebagai album gratis dalam Mixmag edisi Agustus. Harris merilis album studio ketiganya, 18 Months pada bulan Oktober 2012, yang berisikan singel-singel seperti "Bounce", "Feel So Close", "Let's Go", "We'll Be Coming Back", "Sweet Nothing" dan "Drinking from the Bottle". Harris juga menulis dan memproduseri album bagi artis rekaman lainnya, termasuk Kylie Minogue, Sophie Ellis-Bextor, Dizzee Rascal, Cheryl Cole, Example, Rihanna (dengan singel larisnya "We Found Love") dan Kesha.

Berdasarkan Forbes, Harris adalah DJ dengan bayaran paling tinggi pada tahun 2013, yaitu mencapai $46 juta.[1]

Diskografi

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Nominasi Hasil
2007 BT Digital Music Awards Best Electronic Artist or DJ Calvin Harris Nominasi
Q Awards Best Breakthrough Artist Nominasi
2008 XFM New Music Award I Created Disco Nominasi
Shortlist Music Prize Nominasi
Popjustice £20 Music Prize "Dance wiv Me" (with Dizzee Rascal and Chrome) Nominasi
2009 The Music Producers Guild Awards Best Remixer Calvin Harris Menang
BRIT Awards British Single "Dance wiv Me" (with Dizzee Rascal and Chrome) Nominasi
NME Awards Best Dancefloor Filler Menang
Ivor Novello Awards Best Contemporary Song Nominasi
Popjustice £20 Music Prize Best Contemporary Song "I'm Not Alone" Nominasi
2010 BRIT Awards Best British Male Calvin Harris Nominasi
2012 MTV Video Music Awards Video of the Year "We Found Love" (with Rihanna) Menang
Best Female Video Nominasi
Best Pop Video Nominasi
Best Electronic Video "Feel So Close" Menang
MTV Europe Music Awards Best Song "We Found Love" (with Rihanna) Nominasi
Best Video Nominasi
Best Electronic Act Calvin Harris Nominasi
American Music Awards Favorite Electronic Dance Music Calvin Harris Nominasi
2013 Grammy Awards Best Dance Recording "Let's Go" (with Ne-Yo) Nominasi
Best Short Form Music Video "We Found Love" (with Rihanna) Menang
BRIT Awards Best British Male Calvin Harris Nominasi
NME Awards Dancefloor Anthem "Sweet Nothing" (featuring Florence Welch) Menang
ASCAP Pop Music Awards Most Performed Song "We Found Love" (with Rihanna) Menang
"Let's Go" (featuring Ne-Yo) Menang
"Where Have You Been" Menang
"Feel So Close" Menang
MTV Video Music Awards Japan Best Collaboration "Sweet Nothing" (featuring Florence Welch) Nominasi
International Dance Music Awards Best Commercial/Pop Dance Track Menang
Best Progressive Track Nominasi
Best Music Video Nominasi
Best Remixer Calvin Harris Nominasi
Best Artist (Solo) Nominasi
Billboard Music Awards Top EDM Song "Sweet Nothing" (featuring Florence Welch) Nominasi
"Feel So Close" Nominasi
Top Dance Artist Calvin Harris Nominasi
Top EDM Artist Nominasi
Scottish Album of the Year Album of the Year 18 Months Nominasi
Ivor Novello Awards Songwriter of the Year Calvin Harris Menang
MTV Video Music Awards Best Collaboration "I Need Your Love" (featuring Ellie Goulding) Nominasi
Best Song of the Summer Nominasi
2014 Grammy Awards Best Dance Recording "Sweet Nothing" (featuring Florence Welch) Nominasi
Best Dance/Electronica Album 18 Months Nominasi
BRIT Awards British Single of the Year "I Need Your Love" (featuring Ellie Goulding) Nominasi
British Video Nominasi

Referensi

  1. ^ "Calvin Harris, Tiësto and David Guetta top Forbes Highest Paid DJs list for 2013". Dancing Astronaut. 14 August 2013. Diakses tanggal 29 September 2013. 

Pranala luar