Ubisoft

perusahaan asal Prancis
Revisi sejak 24 Februari 2020 08.23 oleh 148.3.89.24 (bicara)

Ubisoft Entertainment S.A. (/[invalid input: 'icon']ˈjuːbisɒft/ TEMPLAT INI "Templat:Respell" JANGAN DIGUNAKAN di wiki ini, hanya "Templat:IPA" berguna, bacalah Wikipedia:Usulan_penghapusan/Templat:Respell;[4] EuronextUBI) adalah sebuah perusahaan permainan video yang berpusat di Rennes, Prancis. Perusahaan tersebut telah membuka cabang dengan jumlah 35 studio di 95 negara dan anak perusahaannya di 86 negara.[3] Ubisoft juga merupakan perusahaan permainan video terbesar keempat di dunia pada 2006.

Ubisoft Entertainment S.A.
Publik
Kode emitenEuronextUBI
IndustriPermainan video
Hiburan interaktif
Didirikan2004
Ditutup2020
Kantor pusat,
Tokoh kunci
Yves Guillemot
(Pendiri dan CEO)
ProdukPermainan video (Daftar permainan video Ubisoft)
Pendapatan€972 juta (2010)
€260 juta (2010)[2]
€89.8 juta (2010)[2]
Karyawan
6,700 (2010)[3]
Situs webwww.ubi.com
www.ubisoftgroup.com
IMDB: co0251301 Facebook: ubisoft X: Ubisoft Instagram: ubisoft LinkedIn: ubisoft Youtube: UCBMvc6jvuTxH6TNo9ThpYjg Pinterest: ubisoftde Musicbrainz: 58e1eab3-808b-4986-8efb-d316b6f46976 GitHub: ubisoft Modifica els identificadors a Wikidata

Sejarah

 
Kantor pusat Ubisoft di Montreuil, dekat Paris

Lima bersaudara dari keluarga Guillemot mendirikan Ubisoft sebagai penerbit permainan komputer pada Maret 1986 di Prancis.[5] Yves Guillemot membuat penawaran dengan Electronic Arts, Sierra Entertainment, dan MicroPose untuk mendistribusikan permainan mereka di Prancis. Pada akhir dekade, Ubisoft memulai perluasan pada pasar lainnya, termasuk Amerika Serikat, Britania Raya, dan Jerman.[6]

Awal tahun 1990-an, Ubisoft berinisiatif dalam program pengembangan permainan dalam rumah yang ketika pada tahun 1994 mereka membuka sebuah studio di Montreuil, Prancis, yang nantinya menjadi kantor pusat mereka. Ubisoft menjadi perusahaan dagang publik pada 1996 dan meneruskan perluasan kantor secara global, yaitu membuka lokasi di Shanghai dan Montreal.

Pada 2000, Ubisoft mengakuisisi Red Storm Entertainment.[7]

Pada Februari 2001, mereka mengakuisisi Blue Byte Software.[8]

Pada Maret 2001, Grup Gores Technology menjual divisi hiburan The Learning Company (yang termasuk beberapa permainan yang diterbitkan oleh Brøderbund Software, Mattel, Mindscape, dan Strategic Simulations, Inc.) kepada mereka. Penjualan tersebut termasuk hak properti intelektual, yakni seri Myst dan Prince of Persia.[9]

Pada Oktober 2001, mereka mengakuisisi Gamebusters dan memindahkan kantor mereka ke Jerman.[10]

Pada Maret 2005, Ubisoft mengakuisisi bagian dari MC2-Microïds (Microïds Kanada) dan mengintergrasikan ke Ubisoft Montreal.[11]

Pada Juli 2006, Ubisoft juga membeli hak waralaba Driver dari Atari dengan biaya €19 juta (US$24 juta) dalam pembiayaan untuk waralaba, hak teknologi, dan banyak aset. Tambahannya, Ubisoft tidak mengakuisisi studionya, pengembang Driver, Reflections Interactive menjadi bagian dari Ubisoft. Sebagai hasilnya, Reflections Interactive telah berganti nama menjadi Ubisoft Reflections.

Pada 11 April 2007, Ubisoft telah mengumumkan bahwa mereka telah mengakuisisi pengembang permainan asal Jerman Sunflowers,[12] yang diikuti oleh akuisisi perusahaan permainan asal Jepang, Digital Kids pada November.[13]

Pada 10 November 2008, Ubisoft mengakuisisi Massive Entertainment dari Activision.[14]

Pada 2009, Ubisoft mengakuisisi domain ImagineTown.com dari S. J. Crowley, seorang penulis, ilustrator, mantan penggambar dari Walt Disney, dan pencipta seri The Ghostniks Haunted Adventure.

Studio

Beroperasi

Tidak beroperasi

Seri permainan

Berkas:Pugachev Cobra Manuver Of Mig 29 From Lockon Modern Air Combat Demo 1.ogv
Pugachev Cobra Manuver Of Mig 29 From Lockon Modern Air Combat Demo
Berkas:Pugachev Cobra Manuver Of Mig 29 From Lockon Modern Air Combat Demo 2.ogv

Lihat pula

Catatan kaki

  1. ^ Adresse du siège social d'Ubisoft sur le site officiel d'Ubisoft Corporate, Ubisoft Group
  2. ^ a b "Ubisoft sales boost can't stop overall losses". 
  3. ^ a b "At a glance". Ubisoft. 2009-04. Diakses tanggal 24 February 2010. 
  4. ^ Stephen Totilo (publisher), Alexandre Amancio, Clint Hocking, and Louis-Pierre Pharand (17 September 2007). How To Pronounce… "Ubisoft" (The Official Explanation) (Video). MTV Networks. Berlangsung pada 0:22. Diakses tanggal 3 July 2009. 
  5. ^ "Games, Games and More Games" article from Start magazine volume 3 issue 8, March 1989; retrieved from Atarimagazines.com
  6. ^ "History". Ubisoft. Diakses tanggal 24 February 2010. 
  7. ^ "Ubi Soft Acquires Red Storm Entertainment". Blue's News. 29 Agustus 2000. Diakses tanggal 24 Februari 2010. 
  8. ^ Ho, Jennifer (9 Februari 2001). "Ubi Soft acquires Blue Byte Software". Gamespot. Diakses tanggal 24 Februari 2010. 
  9. ^ "Ubi Soft Acquires The Learning Company's Entertainment Division". GameZone. 7 Maret 2001. Diakses tanggal 24 Februari 2010. 
  10. ^ "History for Ubisoft Entertainment SA". MobyGames. Diakses tanggal 24 Februari 2010. 
  11. ^ "Ubisoft Montreal enters into an agreement to acquire Microids Canada's development operations". Ubisoft. 2 Maret 2005. Diakses tanggal 9 November 2007. 
  12. ^ "Ubisoft Acquires SunFlowers, Anno Franchise". Gamasutra. 11 April 2007. Diakses tanggal 12 April 2007. 
  13. ^ "Ubisoft Buys Japanese Studio". GameTab. 5 November 2007. Diakses tanggal 5 November 2007. 
  14. ^ "Ubisoft acquires the assets of Massive Entertainment" (Siaran pers). Ubisoft. 10 November 2008. Diakses tanggal 24 Februari 2009. 
Kesalahan pengutipan: Tag <ref> dengan nama "ref_joystiq" yang didefinisikan di <references> tidak digunakan pada teks sebelumnya.

Pranala luar