Bandar Udara Internasional Montréal–Pierre Elliott Trudeau
Bandar Udara Internasional Montréal–Pierre Elliott Trudeau (IATA: YUL, ICAO: CYUL) (bahasa Prancis: Aéroport international Pierre-Elliott-Trudeau de Montréal) atau Montréal–Trudeau, dulu Bandar Udara Internasional Montréal–Dorval (Aéroport international Montréal-Dorval), adalah bandar udara internasional yang melayani Montreal, Quebec, Kanada. Bandara ini terletak di Pulau Montreal, 20 km (12 mi) dari Pusat Kota Montreal. Seluruh terminalnya terletak di wilayah administratif Dorval, sedangkan satu landasan pacunya terletak di wilayah administratif Saint-Laurent. Air Canada, maskapai penerbangan nasional Kanada, juga berkantor pusat di Saint-Laurent.[6][7] Bandara ini juga melayani Montreal Raya dan kawasan sekitarnya di Quebec dan Ontario timur serta negara bagian Vermont dan New York utara di Amerika Serikat.[8] Namanya diambil dari Pierre Elliott Trudeau, Perdana Menteri Kanada ke-15 dan bapak Perdana Menteri Kanada saat ini, Justin Trudeau.
Bandar Udara Internasional Montréal–Pierre Elliott Trudeau Aéroport international Pierre-Elliott-Trudeau de Montréal | |||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Informasi | |||||||||||||||||||
Jenis | Publik | ||||||||||||||||||
Pemilik | Transport Canada | ||||||||||||||||||
Pengelola | Aéroports de Montréal | ||||||||||||||||||
Melayani | Montreal Raya | ||||||||||||||||||
Lokasi | Dorval dan Montreal, Quebec | ||||||||||||||||||
Maskapai penghubung | |||||||||||||||||||
Maskapai utama | |||||||||||||||||||
Zona waktu | EST (UTC–5) | ||||||||||||||||||
• Musim panas (DST) | EDT (UTC–4) | ||||||||||||||||||
Ketinggian dpl | mdpl | ||||||||||||||||||
Koordinat | 45°28′14″N 073°44′27″W / 45.47056°N 73.74083°W | ||||||||||||||||||
Situs web | admtl.com | ||||||||||||||||||
Peta | |||||||||||||||||||
Lua error in Modul:Location_map at line 18: Module:Location map/data/North America returned boolean, table expected. | |||||||||||||||||||
Landasan pacu | |||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||
Statistik (2018) | |||||||||||||||||||
| |||||||||||||||||||
Sumber: Canada Flight Supplement[1] and Transport Canada[2] Environment Canada[3] Statistik penumpang dari Aéroports de Montréal[4] Lalu lintas dari Statistics Canada[5] |
Ini adalah satu dari dua bandara yang dikelola dna dioperasikan oleh Aéroports de Montréal (ADM), perusahaan nirlaba tanpa modal saham. Bandara satu laginya adalah Montréal–Mirabel di sebelah barat laut Montreal. Mirabel awalnya difungsikan sebagai pengganti Dorval, tetapi kini dialihfungsikan menjadi bandara kargo.[9] Montréal–Trudeau dimiliki oleh Transport Canada yang memegang kontrak sewa 60 tahun dengan Aéroports de Montréal sesuai Kebijakan Bandar Udara Nasional Kanada 1994.[2]
Trudeau adalah bandara tersibuk di provinsi Quebec dan bandara tersibuk ketiga di Kanada menurut lalu lintas penumpang dan pergerakan pesawat (19,42 juta penumpang dan 240.159 pesawat tahun 2018).[4][5] Trudeau adalah satu dari delapan bandara Kanada yang memiliki layanan pra-pemeriksaan perbatasan Amerika Serikat dan salah satu gerbang masuk Kanada yang 12,2 juta atau 63% penumpangnya menerbangi rute non-domestik, tertinggi bila dibandingkan dengan bandara-bandara lain di Kanada sepanjang tahun 2018.[10] Bandara ini merupakan bandara penghubung Air Canada yang melayani Quebec, Provinsi-Provinsi Atlantik, dan Ontario Timur. Rata-rata 53.000 penumpang transit di Montréal-Trudeau per hari.
Maskapai yang terbang ke Trudeau memiliki rute penerbangan tanpa henti sepanjang tahun ke lima benua, Afrika, Asia, Eropa, Amerika Utara, dan Amerika Selatan.[11][12][13] Montréal-Trudeau merupakan satu dari dua bandara di Kanada (selain Toronto-Pearson)yang memiliki penerbangan langsung ke lima benua atau lebih.[14] Bandara ini merupakan kantor pusat dan penghubung utama Air Canada, maskapai terbesar Kanada. Bandara ini juga merupakan kantor pusat Air Inuit dan Air Transat serta pangkalan operasi Sunwing Airlines dan Porter Airlines. Bandara ini juga melayani penerbangan umum dan menjadi kantor pusat Innotech-Execair, Starlink, ACASS, dan fasilitas perawatan, perbaikan, dan perombakan (MRO) milik Air Transat dan Air Inuit. Transport Canada mengoperasikan fasilitas MRO penerbangan sipil di sini dengan armada pesawat sipil milik pemerintah. Bombardier Aerospace memiliki pabrik perakitan pesawat jet regional dan jet bisnis Challenger di bandara ini.
Referensi
- ^ Lampiran Penerbangan Kanada. Berlaku 0901Z 5 Juli 2007 hingga 0901Z 30 Agustus 2007.
- ^ a b "Airport Divestiture Status Report". Tc.gc.ca. January 12, 2011. Diakses tanggal February 19, 2011.
- ^ Synoptic/Metstat Station Information. climate.weatheroffice.gc.ca
- ^ a b Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaCYUL2017
- ^ a b "Aircraft movements, by class of operation, airports with NAV CANADA towers (2013-2017)". Statistics Canada. Diakses tanggal May 20, 2018.
- ^ "Detailed Map of Dorval Diarsipkan February 17, 2012, di Wayback Machine.." City of Dorval. Retrieved on November 4, 2010.
- ^ "ab11e5b4-ccb1-430e-9a7c-598d63c7480b.gif Diarsipkan July 6, 2011, di Wayback Machine.." City of Montreal. Retrieved on December 4, 2010.
- ^ Montréal-Trudeau at a glance. Aéroports de Montréal
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamafleet
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaCYUL2011
- ^ "International destinations: Direct flights – Aéroports de Montréal". ADM. Diakses tanggal June 6, 2015.
- ^ "U.S. destinations: Direct flights – Aéroports de Montréal". ADM. Diakses tanggal June 6, 2015.
- ^ "Canadian destinations: Direct flights – Aéroports de Montréal". ADM. Diakses tanggal June 6, 2015.
- ^ "Toronto Pearson Airport Route Map" (PDF). Greater Toronto Airports Authority. August 18, 2014. Diakses tanggal August 18, 2014.
Pranala luar
- Aéroports de Montréal Homepage
- Virtual tour of the airport (video) – Aéroports de Montréal
- Arriving at Montréal–Trudeau airport: from the gate to the exit (video) – Aéroports de Montréal
- METAR tiga jam terakhir, SPECI, dan TAF terkini Montréal-Pierre Elliott Trudeau International Airport dari Nav Canada.
- Montréal–Pierre Elliott Trudeau airport data (at Airportsdata.net)
- STM system maps