Anwar Congo

preman asal Indonesia
Revisi sejak 22 November 2019 14.39 oleh AABot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Anwar Congo (19 Februari 1937 – 25 Oktober 2019) adalah seorang pria asal Medan yang dikenal karena tampil dalam film dokumenter Jagal. Nama Anwar Tal'a Congo diberikan oleh ayahnya yang bekerja di bidang pelayaran sebagai oleh-oleh dari lawatannya ke Congo.[1] Anwar hanya meraih pendidikan sampai kelas IV di SD Taman Siswa, Medan, pada awalnya ia menjadi seorang pencatut tiket bioskop, tapi kemudian dikenal sebagai preman dan membantu melakukan genosida di tahun 1965.[2]

Anwar mengaku merasa ditipu oleh Joshua Oppenheimer selaku sutradara film Jagal karena judul yang diberitahukan kepadanya pada awalnya adalah Arsan dan Aminah.[3] Namun Oppenheimer menyangkal bahwa dirinya telah menipu siapapun karena semua ia lakukan atas sepengetahuan dan izin Anwar.[4] Oppenheimer sendiri mengatakan bahwa dirinya dekat dengan Anwar, dan pernah melakukan telewicara lewat Skype sebelum filmnya dirilis di Indonesia.[5] Selain itu, sebuah petisi juga sempat muncul di change.org untuk menangkap Anwar namun Kapolri menyatakan bahwa kasusnya sudah kadaluarsa.[6] Anwar Congo meninggal dunia pada 2019 di Medan meninggalkan seorang istri.[7]

Referensi