Claudia Santoso
Pemenang The Voice of Germany musim ke 9
Claudia Emmanuela Santoso (lahir 27 Oktober 2000) adalah seorang penyanyi asal Cirebon, Indonesia. Ia merupakan juara ajang pencarian bakat menyanyi The Voice of Germany musim kesembilan yang ditayangkan di dua televisi nasional Jerman, Prosieben dan Sat.1 pada tahun 2019. Kemenangannya menjadi torehan sejarah sebagai orang Indonesia sekaligus Asia pertama yang berhasil menjuarai ajang tersebut. Sebelum mengikuti ajang tersebut, ia juga sempat mengkuti ajang lomba menyanyi tingkat anak-anak yaitu Mamamia yang ditayangkan di Indosiar pada tahun 2014. [1][2][3][4]
Claudia Emmanuela Santoso | |
---|---|
Genre | Pop |
Pekerjaan | Penyanyi |
Instrumen | Vokal |
Tahun aktif | 2019–sekarang |
Pendidikan
- SMA Kristen BPK Penabur Cirebon
Penampilan di The Voice of Germany
Penampilan Kompetisi dan Hasil The Voice of Germany | |||||
---|---|---|---|---|---|
Babak | Lagu | Penyanyi asli | Hasil | ||
Blind Audition | "Never Enough" | Loren Allred | 4 coach menekan tombol
Bergabung di tim Alice | ||
Battle Round | "Say Something" | A Great Big World & Christina Aguilera | Lolos pilihan Coach | ||
Sing Offs | "Run" | Snow Patrol | Lolos pilihan Coach | ||
Semi Final | "Listen" | Beyonce | Lolos pilihan pemirsa | ||
Final | "I Have Nothing" | Whitney Houston | Pemenang | ||
"Castles" ft Freya Ridings | Freya Ridings | ||||
"Goodbye" ft Alice Merton | Claudia Emmanuela Santoso |
Penampilan Non Kompetisi di The Voice of Germany | ||||
---|---|---|---|---|
Babak | Lagu | Penyanyi asli | Rekan Tampil | |
Semi Final | "Easy" | Alice Merton | Alice Merton & Mariel (Tim Alice) |
Hasil Voting Claudia di The Voice of Germany | ||||
---|---|---|---|---|
Babak | Persentase Voting Claudia | Lawan | Persentase Voting Lawan | Hasil |
Semi Final | 73.5% | Mariel Kirschall
(Tim Alice) |
26.5% | |
Final | 46.39% | Lucas Rieger
(Tim Nico) |
Pemenang | |
Erwin Kintop
(Tim Rea) | ||||
Freschta Akbarzada
(Tim Sido) | ||||
Fidi Steinbeck
(Tim Mark) |
Diskografi
Singel
- Goodbye (2019)
Referensi
- ^ Penampilan Claudia Emmanuela di The Voice Jerman Disebut Mirip Robot, Berhasil Kalahkan Felix & Emma Tribun.com. Diakses 25 Oktober 2019.
- ^ Pelajar Asal Cirebon Bikin Geger The Voice Jerman suara.com. Diakses 13 September 2019.
- ^ Claudia Emmanuela Santoso, Siswa Cirebon Memukau Juri The Voice of Germany detik.com. Diakses 24 September 2019.
- ^ 4 Fakta Claudia Emmanuela Santoso, Remaja yang Pukau Juri The Voice Jerman liputan6.com. Diakses 17 September 2019.