Sakura no Shiori

Revisi sejak 6 Maret 2021 17.05 oleh InternetArchiveBot (bicara | kontrib) (Rescuing 2 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.8)

"Sakura no Shiori" (桜の栞, Pembatas Buku Sakura) adalah singel ke-15 dari grup idola Jepang AKB48 yang dirilis pada 17 Februari 2010.[1] Lagu unggulan singel ini dipakai sebagai lagu tema drama televisi Majisuka Gakuen yang dibintangi Atsuko Maeda dan sejumlah anggota AKB48, SKE48, dan SDN48.

"Sakura no Shiori"
Sampul singel Tipe A menampilkan Atsuko Maeda.
Singel oleh AKB48
dari album Kamikyokutachi
Sisi-B"Choose Me!"
"Enkyori Poster"
"Majisuka Rock 'n Roll"
Dirilis17 Februari 2010 (2010-02-17)
FormatCD Singel, Unduh digital
GenreJ-pop, paduan suara
Durasi3:58
LabelYou! Be Cool/King Records
PenciptaYasushi Akimoto, Hiroshi Uesugi
ProduserKenichi Mitsuda
Video musik
"Sakura no Shiori" di YouTube

Video musik
"Majisuka Rock 'n' Roll"

Video musik
"Enkyori Poster" / Team PB

Video musik
"Choose me!" / Team YJ
Sampul alternatif
Sampul alternatif

Pada minggu pertama, singel ini terjual 318.000 kopi, memecahkan rekor singel grup wanita yang sebelumnya dipegang Morning Musume dengan "Mr. Moonlight (Ai no Big Band)" pada Juli 2001, sekaligus singel AKB48 terlaku pada minggu pertama waktu itu.[2] Penjualan rekaman fisik singel ini mendapat sertifikasi platina dari RIAJ.[3]

Lagu "Sakura no Shiori" dibawakan kembali oleh JKT48 sebagai lagu kedua pada singel perdana River versi reguler. Judul bahasa Indonesia oleh JKT48 adalah "Pembatas Buku Sakura".[4]

Komposisi

Lagu ini dinyanyikan bersama oleh anggota AKB48 seperti layaknya sebuah paduan sekolah.[2] Tema lagu ini adalah pesta kelulusan yang berlangsung di Jepang pada awal musim semi, sekitar saat mekarnya bunga sakura.[2] Video klipnya disutradarai oleh Shunji Iwai. Pada awal video klip terlihat para staf dan manajer. Anggota AKB48 terlihat mengenakan furisode dan hakama yang merupakan pakaian resmi wisuda perguruan tinggi untuk wanita. Pada tahun 2011, lagu "Sakura to Shiori" dimasukkan ke dalam buku pelajaran musik di sekolah.[butuh rujukan]

Promosi

Selain sebagai lagu tema serial drama Majisuka Gakuen, lagu ini juga dipakai untuk iklan televisi Aoki dan Recochoku.[5] Lagu sisi-B "Majisuka Rock 'n Roll" dipakai sebagai lagu pembuka serial drama yang sama.[5]

Daftar lagu

Daftar lagu tipe A
No.JudulPenciptaArrangerDurasi
1."Sakura no Shiori (桜の栞, Cherry Blossom Bookmark)"Yasushi Akimoto, Hiroshi UesugiKenichi Mitsuda3:58
2."Majisuka Rock 'n Roll (マジスカロックンロール, Majisuka Rokkun Rōru)"Akimoto, Candy&MeganeYuichi "Masa" Nonaka3:37
3."Enkyori Poster (遠距離ポスター, Long Distance Poster)" (Tim Play-Boy)Akimoto, Kōta OgawaNonaka3:18
4."Sakura no Shiori (Off Vocal Ver.)"Akimoto, UesugiMitsuda3:58
5."Majisuka Rock 'n Roll (Off Vocal Ver.)"Akimoto, Candy&MeganeNonaka3:37
Durasi total:18:42
Daftar lagu Tipe B
No.JudulPenciptaArrangerDurasi
1."Sakura no Shiori"Akimoto, UesugiMitsuda3:58
2."Majisuka Rock 'n Roll"Akimoto, Candy&MeganeNonaka3:37
3."Choose Me!" (Tim Young Jump)Akimoto, Yusuke YamamotoYūichi Ichikawa4:04
4."Sakura no Shiori (Off Vocal Ver.)"Akimoto, UesugiMitsuda3:58
5."Majisuka Rock 'n Roll (Off Vocal Ver.)"Akimoto, Candy&MeganeNonaka3:37
Durasi total:19:27
Daftar lagu versi teater
No.JudulPenciptaArrangerDurasi
1."Sakura no Shiori"Akimoto, UesugiMitsuda3:58
2."Majisuka Rock 'n Roll"Akimoto, Candy&MeganeNonaka3:37
3."Enkyori Poster" (Tim Play-Boy)Akimoto, OgawaNonaka3:18
4."Choose Me!" (Tim Young Jump)Akimoto, YamamotoIchikawa4:04
Durasi total:14:57

Anggota kontributor

Sakura no Shiori

Semua anggota ditambah 2 anggota SKE48 (Jurina Matsui & Rena Matsui).

Majisuka Rock 'n Roll

Lagu ini berfokus pada Atsuko Maeda.

Enkyori Poster

Anggota yang membawakan lagu ini memakai nama "Tim Play-Boy." Lagu ini berfokus pada Yuki Kashiwagi.

Choose Me!

Lagu ini dibawakan oleh unit yang dinamakan "Tim Young Jump." Lagu ini berfokus pada Rie Kitahara.

Tangga lagu

Tangga Posisi
puncak
Billboard Adult Contemporary Airplay[6] 13
Billboard Japan Hot 100[7] 1
Billboard Japan Hot 100 tahunan[8] 43
Singel mingguan Oricon[9] 1
Singel tahunan Oricon[10] 12
RIAJ Digital Track Chart Top 100 mingguan[11] 15
RIAJ Digital Track Chart Top 100 tahunan[12] 96

Angka penjualan

Tangga Total
Penjualan rekaman fisik Oricon[9] 398,000

Referensi

  1. ^ "2010.2.17(水)発売 「桜の栞<Type-A>」" (dalam bahasa Jepang). King Records. Diakses tanggal 2010-05-09. 
  2. ^ a b c "AKB48が2作連続首位、女性アーティスト初動売上30万枚突破は宇多田以来7年ぶり". Oricon (dalam bahasa Jepang). Oricon Style. February 23, 2010. Diakses tanggal March 12, 2010. 
  3. ^ "ゴールド等認定作品一覧 2010年2月". RIAJ (dalam bahasa Jepang). 2010-03-10. Diakses tanggal 2010-05-09. 
  4. ^ "Discography". JKT48. Diakses tanggal 2013-05-16. 
  5. ^ a b "桜の栞(Type-A):AKB48:CD". JBook (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2010-05-09. 
  6. ^ "Japan Billboard Adult Contemporary Airplay". Billboard Japan. March 1, 2010. Diakses tanggal May 9, 2010. 
  7. ^ "Japan Billboard Hot 100". Billboard Japan. March 1, 2010. Diakses tanggal May 9, 2010. 
  8. ^ "Japan Billboard Hot 100". Billboard. December 10, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-11. Diakses tanggal December 11, 2010. 
  9. ^ a b "オリコンランキング情報サービス「you大樹」". Oricon. Diakses tanggal February 9, 2011.  (situs berlangganan)
  10. ^ "2010年オリコン年間ランキング シングル" (dalam bahasa Jepang). Oricon. Diakses tanggal 2010-12-20. 
  11. ^ "RIAJ Digital Track Chart: Chart issue February 16, 2010" (dalam bahasa Jepang). Recording Industry Association of Japan. March 23, 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-10-08. Diakses tanggal May 9, 2010. 
  12. ^ "レコード協会調べ 2009年12月16日~2010年12月14日「着うたフル(R)」 2010年有料音楽配信「年間チャート」(通称:レコ協チャート)" (PDF). RIAJ. December 20, 2010. Diakses tanggal December 22, 2010.