Hope Amelia Solo (lahir 30 Juli 1981) adalah adalah mantan penjaga gawang sepak bola Amerika Serikat. Ia bermain untuk tim sepak bola nasional wanita Amerika Serikat dari 2000 sampai 2016. Solo membantu timnya untuk mendapatkan piala emas untuk Piala Dunia 2015, Olimpiade 2008 dan Olimpiade 2012.[1][2] Hope mendapatkan penghargaan Golden Glove Award untuk penjaga gawang terbaik untuk turnamen Piala Dunia 2015.[3]

Solo menikah dengan Jerramy Stevens, mantan pemain sepak bola Amerika.[4] Pada 21 Juni 2014, Solo ditangkap dengan dua tuduhan kekerasan dalam rumah tangga.[5] Gugatan tersebut ditolak oleh pengadilan pada Januari 2015.[6]

Kehidupan awal

Solo lahir di Richland, Washington pada 30 Juli 1981. Orang tuanya adalah Judy Lynn (née Shaw) dan Jeffrey Solo.[7] Ayahnya adalah seorang veteran Perang Vietnam Italia-Amerika. Ayahnya mengajarinya cara bermain sepak bola pada usia muda.[8] Ketika Solo berusia 7 tahun, ayahnya menjemputnya dan saudaranya Marcus untuk pergi ke pertandingan bisbol di kota Yakima. Tetapi mereka akhirnya tinggal selama beberapa hari di sebuah hotel.[9] Polisi kemudian menemukan mereka di sebuah bank di pusat kota dan menangkap Jeffrey atas tuduhan penculikan.[10] Orang tuanya bercerai ketika dia berusia enam tahun dan dia tinggal bersama ibunya. Ayahnya meninggal karena serangan jantung pada Juni 2007.[11][12]

Solo bermain sebagai gelandang Richland High School. Solo mencetak 109 gol, memimpin timnya meraih tiga gelar berturut-turut dari 1996 hingga 1998.[13] Dia termasuk dalam Parade All-American sebanyak 2 kali.[14] Solo juga bermain sepak bola untuk klub untuk Three Rivers Soccer Club.[1]

Washington Huskies, 1999–2002

Solo memilih untuk melanjutkan sekolahnya di Universitas Washington dari 1999 hingga 2002 di mana ia mengambil jurusan komunikasi.[15] Ia bermain untuk klub atletik dengan nama Washington Husky. Ia kemudian bermain menjadi penjaga gawang. Ia membuhtuhkan waktu yang cukup lama untuk beradaptasi dengan posisinya yang baru.[16][17]

Solo menjadi penjaga gawang terbaik dalam sejarah Pac-10. Dia terpilih sebagai All-Pac-10 sebanyak empat kali dan dinamai NSCAA All-American sebanyak 2 kali. Solo adalah satu-satunya penjaga gawang yang dinominasikan untuk Hermann Trophy.[18]

Pencapaian

High school

  • Parade Magazine All-American: 1997, 1998
  • Washington State Championship: 1998

College

Club

International

Amerika Serikat
  • Olympic Gold Medal: 2008, 2012
  • CONCACAF Women's Olympic Qualifying Tournament: 2008, 2012, 2016
  • FIFA Women's World Cup : 2015
    Runner-up: 2011
  • Algarve Cup: 2005, 2007, 2008, 2010, 2011, 2013, 2015
  • SheBelieves Cup: 2016
  • Four Nations Tournament: 2006, 2007, 2008
  • CONCACAF Women's Gold Cup: 2006, 2014

Individual

  • U.S. Soccer Female Athlete of the Year: 2009
  • FIFA Women's World Cup Golden Glove: 2011, 2015
  • FIFA Women's World Cup Bronze ball: 2011
  • FIFA Women's World Cup All-Star Team: 2011, 2015
  • CONCACAF Women's Gold Cup Golden Glove: 2014
  • CONCACAF Women's Goalkeeper of the Year: 2015[20]
  • SheBelieves Cup Golden Glove: 2016
  • FIFPro: FIFA FIFPro World XI 2015[21] 2016[22]
  • IFFHS World's Best Woman Goalkeeper: 2012, 2013, 2014, 2015[23]
  • NWSL Second XI: 2014

Other

  • Do Something Award – Athlete: 2012
  • Phoenix Mercury Woman of Inspiration: 2012
  • Hall of Game She's Got Game Award: 2012
  • Sports Spectacular Female Athlete of the Year: 2013

Referensi

  1. ^ a b "Who is Hope Solo? Everything You Need to Know". www.thefamouspeople.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-10. 
  2. ^ "Hope Solo". Biography (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-10. 
  3. ^ Wire, S. I. "Hope Solo wins Golden Glove as Women's World Cup's top goalkeeper". Sports Illustrated (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-10. 
  4. ^ "Reports: Solo, Stevens married Tuesday night". ESPN.com (dalam bahasa Inggris). 2012-11-15. Diakses tanggal 2020-03-10. 
  5. ^ "Inside Hope Solo's domestic violence case". ESPN.com (dalam bahasa Inggris). 2015-05-29. Diakses tanggal 2020-03-10. 
  6. ^ Wire, S. I. "Judge dismisses domestic violence charges against Hope Solo". Sports Illustrated (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-10. 
  7. ^ "Soccer star shares story in 'Solo: A Memoir of Hope' - today > books - TODAY.com". web.archive.org. 2014-07-08. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  8. ^ "Highs and Lows of Olympic Soccer Star Hope Solo | Team Mom - Yahoo Shine". web.archive.org. 2014-04-08. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  9. ^ July 24, Nick Eaton on; PM, 2012 at 2:38 (2012-07-24). "Hope Solo tells her compelling story in upcoming autobiography". Seattle PI Sports Blog (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-17. 
  10. ^ Manfred, Tony. "14 Things We Learned About Hope Solo From Reading Her New Book". Business Insider. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  11. ^ Donaldson, Amy (2011-07-10). "U.S. women know July 10 is their day". Deseret News (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-17. 
  12. ^ "Solo's success as USA's goalie is no accident - USATODAY.com". usatoday30.usatoday.com. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  13. ^ "Richland Native Solo Sending Hope". web.archive.org. 2012-05-16. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  14. ^ "Girl Meets Game: Hope Solo". ESPN.com (dalam bahasa Inggris). 2013-08-14. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  15. ^ "UW Women's Soccer Team Signs Four Prominent Prepsters". Diakses tanggal 2020-03-17. 
  16. ^ "Hope Solo: 10 things you might not know". USATODAY.COM. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  17. ^ "Hope Solo will sign memoir at UW-Oregon match | Sounders Insider - The News Tribune". web.archive.org. 2013-09-21. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  18. ^ "Hope Solo - U.S. Soccer". web.archive.org. 2013-08-28. Diakses tanggal 2020-03-17. 
  19. ^ "Solo Named WPS Goalkeeper Of The Year". Washington Huskies. September 3, 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 10, 2015. Diakses tanggal October 12, 2013. 
  20. ^ "Javier Hernandez and Carli Lloyd Named 2015 CONCACAF Players of the Year". concacaf.com. January 22, 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal August 19, 2017. Diakses tanggal February 20, 2016. 
  21. ^ "2015 FIFPro Award". Diarsipkan dari versi asli tanggal July 28, 2017. 
  22. ^ "2016 FIFPro Award". Diarsipkan dari versi asli tanggal March 12, 2017. 
  23. ^ "Former Results". IFFHS. Diakses tanggal January 13, 2016.