Refal Hady

pemeran laki-laki asal Indonesia

Templat:Infobox artis indonesia Refal Hady (lahir 24 Oktober 1993) adalah seorang aktor berkebangsaan Indonesia.

Kehidupan Pribadi

Refal Hady lahir di Jakarta pada 24 Oktober 1993 dan memiliki darah keturunan Belanda, Arab Saudi, dan Indonesia dari ayah serta ibunya.Refal Hady merupakan anak bungsu dari tujuh bersaudara dan lahir dari keluarga pebisnis serta entrepreneur.Semasa kecil Refal Hady bercita-cita menjadi Pilot.

Refal Hady memiliki nama lengkap Reza Fahlevi Al Hady.Kemudian nama Refal Hady diberikan manajemennya karena aktor bernama Reza di Indonesia banyak. Nama Refal dipilih dari singkatan namanya sendiri.[1]

Karier

Kariernya dimulai sejak membintangi serial Drama Queen di NET. tahun 2016.

Tahun 2017 ia dipercaya memerankan tokoh Galih dalam film remake dari film Gita Cinta dari SMA produksi tahun 1979. Dalam film arahan Lucky Kuswandi yang berjudul Galih dan Ratna tersebut, Refal bersanding dengan aktris / penyanyi Indonesia, Sheryl Sheinafia.

Filmografi

Tahun Judul Peran Produksi
2017 Galih dan Ratna Galih Rakasiwi 360 Degrees Synergy, Nant Entertainment, Josh Pictures
Critical Eleven Harris Risjad Starvision Plus, Legacy Pictures
Susah Sinyal Abe Starvision Plus
Kinetik Karim Film Pendek oleh Putri Tanjung
2018 Dilan 1990 Kang Adi Falcon Pictures, Max Pictures
#TemanTapiMenikah Rivnu Falcon Pictures
2019 Orang Kaya Baru Banyu Screenplay Films
Antologi Rasa Ruly Walantaga Soraya Intercine Films
Dilan 1991 Kang Adi Falcon Pictures, Max Pictures
Wedding Agreement Byantara Wicaksana Starvision Plus
2020 Perempuan Bergaun Merah Putra Frontier Pictures
Legacy Pictures
Brown Entertainment
Rapi Films
Detak Dr.Jati Arya Permana Aenigma Picture

Serial Komedi

Tahun Judul Peran Produksi
2016 Drama Queen Jerry NET.

FTV

  • Malin Kundang, Cinta Secangkir Kopi (2017)
  • Cintaku Nyangkut di Warkop (2017)
  • Ku Tunggu Cinta 100 Hari (2017)

Referensi