Museum Kapuas Raya

museum di Indonesia
Revisi sejak 21 Desember 2022 00.52 oleh Arjuno3 (bicara | kontrib) (+image)

Museum Kapuas Raya yang terletak di Provinsi Kalimantan Barat dibangun atas inisiatif Tropen Museum di Amsterdam yang mendirikan Pusat Kebudayaan Sintang Tahun 1822. Hal ini berawal dari sejarah bahwa Belanda pernah menduduki daearah Kalimantan Barat yang bermula pada hubungan dagang dan berlanjut pada penguasaan daerah di Kalimantan Barat.

Museum Kapuas Raya
Museum Kapuas Raya

Museum ini berada di Jl. Sintang Putussibau Km. 14 Kelurahan Tanjungpuri, Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. Pada Tanggal 29 September 2004 dibuat Dokumen Kesepakatan Nomor 751.441.0003 yang menyepakati dibangunnya museum yang menjadi Pusat Kebudayaan Sintang sebagai sumber kebudayaan dan pendidikan bagi penduduk Sintang.

Pusat Kebudayaan ini diharapkan dapat mendorong kesadaran dan pengetahuan tentang warisan budaya bersama, mengenali dan menghargai keragaman budaya, serta menemukan titik-titik persamaan yang dapat menciptakan interaksi budaya yang menguntungkan. Museum ini menepati lahan seluas 2 ha dan luas bangunan 50 x 25m2.

Di dalam Museum Kapuas Raya ini mempunyai koleksi antara lain: tekstil, keramik, senjata(mandau), seperangkat busana adat pengantin Dayak, Melayu, dan Cina, dan sejumlah foto-foto sejarah perang Sintang tempo dulu, serta alat-alat musik seperti gong.[1]

Referensi

  1. ^ Direktori Museum Indonesia. Jakarta: Sekretariat Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2012. hlm. 542–545.