Terkabul

film Indonesia
Revisi sejak 26 November 2022 06.18 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (Pranala luar: clean up)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Terkabul adalah film Indonesia yang yang dirilis pada tahun 1952 dengan disutradarai oleh L. Inata. Film ini dibintangi antara lain oleh Titien Sumarni dan S. Bono.

Terkabul
SutradaraL. Inata
ProduserL. Inata
Ditulis olehL. Inata
PemeranTitien Sumarni
S. Bono
M. Budhrasa
Mien Sondakh
Sjamsu
Irah
DistributorPersari
Tanggal rilis
1952
Durasi... menit
NegaraIndonesia

Sinopsis

Supriati (Titien Sumarni) dan Marhadi (S. Bono) adalah teman sekolah yang berniat akan membangun rumah tangga, tanpa diketahui oleh orang tua mereka masing-masing. Supriati dan Marhadi harus menghadapi dan melewati bermacam halangan. Supriati yang akan dikawinkan dengan hartawan desa, lari ke kota dan menumpang di rumah Mahardi. Karena sikap ibu Mahardi, Supriati cari pondokan lain dan cari kerja.

Celakanya pondokan yang akan disewa mensyaratkan pasangan suami istri. Maka mereka mengaku suami-istri. Dan mereka harus bersandiwara ketika datang ayah Supriati menyelidik, maupun petugas kantor Mahardi. Ketika Marhadi diangkat jadi direktur, dan Supriati sebagai sekretaris direktur, kedua orang tua mereka lantas menyetujui niat sepasang muda-mudi itu untuk hidup sebagai suami-istri.

Pemeran

  • Supriati - Tititen Sumarni
  • Marhadi - S. Bono

Pranala luar